Pelatih Vietnam Coret 5 Pemain Jelang Melawan Timnas Indonesia
- Pelatih timnas Vietnam, Philippe Troussier, akan mencoret lima pemainnya sebelum laga melawan timnas Indonesia.
Duel timnas Indonesia vs Vietnam bakal bergulir di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta pada Kamis (21/3/2024).
Vietnam telah mempersiapkan skuadnya sejak 13 Maret 2024 jelang melawan timnas Indonesia.
Sang pelatih, Philippe Troussier, telah memanggil sebanyak 33 pemain. Namun, ada beberapa pemain andalan Vietnam yang dipastikan akan absen saat laga di GBK nanti.
Beberapa nama tersebut adalah Dang Van Lam, Que Ngoc Hai, dan Doan Van Hau.
Baca juga: Indonesia Vs Vietnam: Justin Hubner Antusias Tatap Laga Perdana di GBK
Selanjutnya, Troussier juga dikabarkan akan mencoret lima pemain sebelum berangkat ke Indonesia.
Alhasil, Vietnam hanya diperkuat 28 pemain saat menghadapi skuad Shin Tae-yong.
“Pada malam tanggal 18 Maret, pelatih Philippe Troussier akan menyelesaikan daftar tim menjadi 28 pemain,” tulis VFF.
Skuad Vietnam dijadwalkan terbang ke Indonesia pada tanggal 19 Maret 2024, memiliki kesempatan dua hari untuk berlatih sebelum melawan timnas Indonesia.
"Tim akan berangkat ke Indonesia pada pagi hari tanggal 19 Maret, dan akan menjalani dua sesi latihan lagi di Jakarta," dikutip dari laman VFF.
Baca juga: Timnas Indonesia Vs Vietnam: STY Punya Amunisi Baru, GBK Tebalkan Keyakinan
Sementara itu, Shin Tae-yong juga telah memanggil 28 pemain untuk menghadapi Vietnam 21 Maret nanti.
Vietnam akan gantian menjamu Indonesia di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam pada 26 Maret mendatang.
Pertandingan tersebut merupakan laga lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Terkini Lainnya
- Bahrain Vs Indonesia, Kans Debut Mees Hilgers-Eliano Reijnders bersama Garuda
- Dukungan Rooney dan Moyes untuk Ten Hag di Man United
- Impian Indah Maarten Paes, Lolos dan Tampil di Piala Dunia 2026
- Jadwal Bahrain Vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Bahrain Vs Indonesia: Maarten Paes Datang, 27 Pemain Garuda Lengkap
- Kelemahan Lamine Yamal Terungkap, Mirip Cristiano Ronaldo
- Hal yang Buat Tyronne del Pino Nyaman Main di Persib
- PSSI Siapkan Bonus bagi Timnas Indonesia Jika Curi Poin dari Bahrain dan China
- Harry Maguire Akan Absen Beberapa Pekan
- Jelang Lawan Indonesia, Bahrain Punya Catatan Apik saat Lawan Tim ASEAN
- Dani Carvajal Absen Panjang, Madrid Incar Trent Alexander-Arnold
- Guti Anggap Permainan Real Madrid Tidak Menarik, meski Ada Mbappe
- Lewandowski Waspadai Timnas Portugal, Bukan Hanya Ronaldo
- Blunder Igbonefo di ACL 2, Pelatih Persib Bilang Memalukan Menyalahkannya
- Jamal Nasir Ismail Bela FAM, setelah Malaysia Ditolak 8 Negara untuk Laga Persahabatan
- Kelemahan Lamine Yamal Terungkap, Mirip Cristiano Ronaldo
- Bahrain Vs Indonesia: Maarten Paes Datang, 27 Pemain Garuda Lengkap
- Jadwal Bahrain Vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Legenda Milan Daniele Massaro Tak Gentar Lawan Roma
- Arsenal Vs Bayern Muenchen, Keuntungan Ganda Gunners di Emirates
- Hasil Undian Perempat Final Liga Europa, Milan Vs Roma, Liverpool Jumpa Atalanta
- Hasil Undian Perempat Final Liga Champions, Rekor Apik Man City Saat Lawan Madrid