Chelsea Vs Man United: Lisandro Martinez-Lindelof Cedera, Absen Bela MU
– Bek Manchester United, Victor Lindelof dan Lisandro Martinez, mengalami cedera menjelang duel menghadapi Chelsea.
Man United akan bertandang ke markas Chelsea dalam pekan ke-31 Premier League, kasta teratas Liga Inggris 2023-2024.
Laga Chelsea vs Man United dalam jadwal Liga Inggris berlangsung di Stadion Stamford Bridge pada Jumat (5/4/2024) dini hari WIB.
Victor Lindelof menderita cedera saat dirinya tampil membela Man United melawan Brentford pada Minggu (31/4/2024).
Baca juga: Jadwal Premier League Tengah Pekan ini, Chelsea Vs Man United
Saat itu, Lindelof tak bisa tampil penuh. Bek asal Swedia tersebut lantas diganti oleh Lisandro Martinez pada menit ke-69 karena masalah hamstring.
Lisandro Martinez pun tampil kali pertama untuk Man United sejak absen pada awal Februari 2024.
Namun, Lisandro Martinez mengalami nasib tak menguntungkan. Pasalnya, bek berumur 26 tahun itu cedera saat menjalani sesi latihan Man United.
Menurut laman resmi Man United, Lisandro Martinez mengalami cedera betis sehingga bakal absen untuk sejumlah laga Man United, termasuk melawan Chelsea.
Baca juga: Alasan Ten Hag Tak Khawatirkan Lemahnya Pertahanan Man United
The Athletic mengabarkan bahwa Lisandro Martinez dan Victor Lindelof tak bisa membela Man United selama satu bulan.
“Lisandro Martinez dan Victor Lindelof bakal absen selama satu bulan karena cedera,” tulis The Athletic.
Lisandro Martinez memang menjalani periode sulit pada musim keduanya bersama Man United.
Pasalnya, bek berkebangsaan Argentina itu telah absen nyaris empat bulan karena cedera kaki.
Kompatriot Lionel Messi tersebut juga sempat mengalami cedera lutut pada musim 2023-2024.
Baca juga: Brentford Vs Man United: Bukti Sepak Bola Brutal, Si Lebah Dijamah Dewa
Secara keseluruhan, Martinez baru melakoni 11 pertandingan bersama Man United di semua kompetisi musim ini.
Terkini Lainnya
- Indonesia Vs Australia: Upaya Maksimal di Kandang, STY Bicara Hubner
- Indonesia Vs Australia: Socceroos Mau Cepat Belajar, Laga di GBK Sangat Besar
- Keseriusan PSKC Cimahi di Liga 2, Kalahkan PSMS Medan di Laga Awal
- Jadwal Timnas Indonesia Vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
- 4 Fakta Menarik Indonesia Vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
- Alasan Ragnar Oratmangoen Pilih Gabung FCV Dender
- Mees Hilgers: Sudah Lama Saya Ingin Bela Timnas Indonesia
- Harapan dan Kesan Pertama Pemilik FCV Dender Sihar Sitorus pada Ragnar
- Persib Perbaiki Banyak Aspek, Tyronne Tahu Cara Kalahkan PSM Makassar
- Kata Ragnar soal Kemungkinan Selebrasi Khusus Saat Lawan Australia
- Jadwal Timnas Indonesia Vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
- Balas Serangan Roy Keane, Guardiola Pasang Badan untuk Haaland
- Piala Asia U23: Shin Tae-yong Punya PR, Timnas Menanti Pemain dari Eropa
- Klasemen Liga Inggris: Liverpool Pertama, Spurs Berupaya ke 4 Besar
- Abha Vs Al Nassr: Ronaldo Hattrick, Faris Najd Menang Telak 8-0
- Hasil Juventus Vs Lazio: Sengatan Chiesa-Vlahovic Bawa Si Nyonya Menang