twins2010.com

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Pemain Indonesia Nathan Tjoe-A-On menggiring bola, dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis, (21/3/2024). Indonesia menang atas Vietnam dengan skor 1-0, melalui gol dari Egy Maulana Vikri. Terkini, Nathan Tjoe-A-On kembali ke Qatar dari Amsterdam untuk memperkuat timnas U23 Indonesia di perempat final Piala Asia U23 2024.
Lihat Foto

- Bek timnas U23 Indonesia, Nathan Tjoe-A-On, menempuh perjalanan udara sekitar enam jam untuk kembali ke Qatar demi membela Garuda Muda. 

Nathan Tjoe-A-On pulang ke Belanda selepas Indonesia mengalahkan Yordania 4-1 pada Senin (22/4/2024) dan memastikan langkah ke perempat final Piala Asia U23 2024

Hal itu lantaran PSSI dan klub Nathan, SC Heerenveen, sepakat mengizinkan sang pemain membela Indonesia hingga lolos ke perempat final. 

Namun, PSSI kembali melakukan lobi dengan Heerenveen untuk memberi izin agar Nathan bisa kembali memperkuat timnas U23 Indonesia. 

Baca juga: PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, turun langsung melobi petinggi klub dan akhirnya berhasil mendapat lampu hijau dari SC Heerenveen untuk membawa Nathan. 

Nathan harus menempuh jarak sekitar 4.922 kilometer melalui perjalanan udara selama 6 jam jika penerbangan langsung atau tanpa transit.  

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, mengatakan Nathan sudah berangkat ke Qatar dari Amsterdam tadi malam. 

"Harusnya pagi ini (sampai Qatar) ya. Tadi malam dari Amsterdam, jadi coba hitung penerbangannya saja," ucap Arya kepada

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Arya Sinulingga juga mengatakan kesuksesan mendatangkan Nathan kembali tak lepas dari upaya Erick Thohir dan dukungan suporter Merah Putih.

"Kuncinya, lobi ketum dan dukungan suporter," ungkap Arya Sinulingga melanjutkan. 

Nathan Tjoe-A-On menjadi salah satu pemain vital Indonesia di Piala Asia U23 2024. Ia tampil impresif sebagai gelandang sentral saat menghadapi Australia dan Yordania. 

Ia mencatatkan 46 operan dengan statistik 82 persen operan sukses dalam kemenangan 4-1 Indonesia atas Yordania. 

Pemain kelahiran Rotterdam ini pun menciptakan tiga peluang bagi rekan-rekannya. Sementara saat melawan Australia, Nathan memenangi 4 dari 7 duel. 

Ia juga melakukan 3 tekel, 2 intersep bola, dan 3 penciptaan peluang. Nathan pula yang menciptakan assist untuk gol semata wayang Indonesia kontra Australia yang hadir dari sundulan Komang Teguh. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat