Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea
- Timnas U23 Indonesia akan menghadapi Guinea U23 pada babak play off perebutan satu tiket untuk tampil di Olimpiade Paris 2024.
Laga akan diselenggarakan di Centre National du Football atau pusat latihan Timnas Prancis di Clairefontaine di luar kota Paris, Kamis (9/5/2023) sore waktu setempat.
Berikut ini beberapa catatan perbandingan Timnas U23 Indonesia dan Guinea :
1. Tim Debutan Penuh Kejutan
Perjalanan Guinea menuju Olimpiade 2024 mirip dengan Indonesia. Mereka adalah tim debutan yang tampil mengejutkan di Piala Afrika U23 2023.
Guinea lolos babak penyisihan grup sebagai runner up Grup A yang berisi Maroko, Ghana dan Kongo.
Baca juga: Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup
Kemudian, mereka kalah di fase semifinal dari Mesir dan kalah adu penalti 3-4 dari Mali di perebutan empat besar.
Catatan menarik mereka mampu mengimbangi permainan Maroko yang keluar sebagai juara.
Bahkan tim yang ketika itu dilatih Morlaye Cissé Dapat mencetak gol terlebih dahulu, namun Maroko berbalik unggul lewat hadiah penalti.
2. Ambisi Tampil Kembali ke Olimpiade
Guinea dan Indonesia juga punya kesamaan pada kiprah mereka di Olimpiade. Kedua tim pernah tampil di pesta olahraga sejagat tersebut di masa lampau dan kini mencari jalan untuk bisa kembali.
Baca juga: Menakar Peluang Timnas Indonesia Vs Guinea Lolos ke Olimpiade Paris
Guinea terakhir tampil di Olimpiade pada edisi 1968 dan terhenti di babak pemyisihan grup sebagai juru kunci. Andai menang, mereka akan mengakhiri penantian selama 56 tahun.
Sedangkan penantian Indonesia jauh lebih lama. Tim Garuda terakhir mentas di Olimpiade pada 68 tahun silam, yakni pada Olimpiade 1956.
3. Timnas Guinea didominasi oleh pemain luar negeri
Total hanya enam pemain saja yang bermain di kompetisi domestik Guinea. Sementara 21 pemain lainnya tersebar di kompetisi Eropa dan Timur Tengah.
Terkini Lainnya
- Bahrain Fokus Penuh ke Timnas Indonesia, Lupakan Kekalahan 0-5
- Iniesta Pensiun, Messi Beri Hormat "Bola Akan Merindukanmu"
- Daniel Maldini Pemain yang Dirindukan Timnas Italia
- Pemain Como Dihukum FIFA karena Ujaran Rasialisme terhadap Hwang Hee-chan
- Paul Munster Optimistis Jelang Vs Persib, Fokus Utama di Kualitas Tim
- Bahrain Vs Indonesia: Kian Prima, Maarten Paes Segera Tiba Gabung Garuda
- Rencana Timnas Indonesia Usai Lawan Bahrain, Sewa Pesawat ke China
- Saat Klub yang Dibela STY Seongnam Takluk dari Al-Ittihad Asuhan Dragan Talajic...
- Bahrain Vs Indonesia, Shin Tae-yong Bicara Tantangan Skuad Garuda
- Bahrain Vs Indonesia: Ivar Jenner Percaya Diri, Garuda Terus Bersiap
- Buktikan Kualitas di Fiorentina, De Gea Masih "Monster" Kelas Dunia
- Mbappe Diklaim Utamakan Madrid daripada Perancis, Deschamps Buka Suara
- Bahrain Vs Indonesia: Dragan Sorot Pertahanan Garuda, Ungkap 3 Hal Penting
- Bahrain Vs Indonesia, Pattynama Siap Hadapi Lawan Kualifikasi Piala Dunia
- Bahrain Vs Indonesia: Kian Prima, Maarten Paes Segera Tiba Gabung Garuda
- Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet
- Ipswich dan Elkan Baggott Promosi, Kebahagiaan Tanah Air
- Real Madrid Juara Liga Spanyol, Luka Modric Ukir Sejarah Langka
- Membayangkan Marco Reus Bahagia...