twins2010.com

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Pemain asing Borneo FC Silverio Junio Silva (nomor 6) dan Felipe Cadenazzi (nomor 91) saat laga pekan ke-34 Liga 1 2023-2024 yang berakhir dengan skor 2-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Selasa (30/4/2024) sore.
Lihat Foto

- ASEAN Club Championship 2024-2025 baru saja melangsungkan drawing grup di Hanoi, Vietnam, Kamis (9/5/2025) siang waktu setempat.

Dua klub Indonesia ambil bagian di turnamen ini, PSM Makassar dan Borneo FC, yang menggantikan Persija Jakarta karena mengundurkan diri.

PSM Makassar berada di Grup A yang dihuni BG Pathum United (Thailand), Terengganu FC (Malaysia), dan Dong A Thanh Hoa FC (Vietnam), dan masih menunggu dua klub lagi dari dua pemenang laga playoff.

Sementara itu, Borneo FC menempati Grup B yang diprediksi akan berjalan ketat.

Empat dari enam klub di grup itu sudah berpengalaman berlaga di ajang Liga Champions Asia, yaitu Buriram United (Thailand), Kuala Lumpur City FC (Malaysia) Cong An Ha Noi FC (Vietnam), Kaya FC Iloilo (Filipina), dan Lion City Sailors (Singapura).

Baca juga: Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

ASEAN Club Championship 2024/2025 akan dimulai pada 17 Juli 2024 hingga 25 Mei 2025 mendatang. 

Setelah drawing grup ini, klub akan memulai laga babak penyisihan grup yang dimainkan dengan sistem kandang dan tandang.

Klub dengan peringkat pertama dan kedua dari masing-masing grup pada akhir babak penyisihan grup akan lolos ke semifinal.

Sementara itu, pertandingan semifinal dan final akan dimainkan dalam format kandang dan tandang.

Baca juga: Ini Jadwal Resmi Shopee Cup Asean Club Championship 2024/2025

ASEAN Club Championship 2024-2025 merupakan turnamen bergengsi antarklub di region Asia Tenggara yang digagas AFF.

Turnamen ini menampilkan aksi para juara liga nasional dan pemenang piala atau runner-up dalam situasi tertentu. Dari Indonesia, Malaysia, Thailand dan Vietnam yang masing-masing menurunkan dua klub, sedangkan Filipina serta Singapura hanya diwakili masing-masing satu klub.

Juara Liga Nasional Brunei, Kamboja, Laos dan Myanmar dinyatakan akan bersaing memperebutkan dua tempat di Fase Grup turnamen saat babak kualifikasi playoff.

ASEAN Club Championship 2024/2025 sebelumnya sempat digulirkan pada 2005, tetapi kemudian mati suri.

Kemudian, dihidupkan lagi pada tahun 2019, tetapi terhambat pandemi Covid-19 pada tahun 2020 sehingga pada musim 2024-2025 kembali digulirkan.

Hasil Undian ASEAN Club Championship 2024-2025

Grup A

BG Pathum United (Thailand)
Terengganu FC (Malaysia)
PSM Makassar (Indonesia)
Dong A Tanh Hoa FC (Vietnam)
Pemenang Play-Off 1
Pemenang Play-Off 2

Grup B

Buriram United (Thailand)
Kuala Lumpur City FC (Malaysia)
Cong An Ha Noi FC (Vietnam)
Borneo FC Samarinda (Indonesia)
Kaya FC - Iloilo (Filipina)
Lion City Sailors (Singapura)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat