Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan
- PSBS Biak gerak cepat mempersiapkan tim untuk mengarungi Liga 1 musim depan.
PSBS Biak baru saja menentukan pelatih dan telah menjalin kesepakatan kerja sama dengan eks pemain Real Madrid, Juan Esnaider, selama dua tahun.
Manajer PSBS, Yan Permenas Mandenas, mengatakan pemilihan pelatih tersebut berdasarkan berbagai pertimbangan.
Selain memiliki pengalaman sebagai pemain di Eropa, Esnaieder juga menpunyai prestasi yang tidak perlu diragukan sebagai pelatih kepala.
Menurut dia, rencananya, pelatih asal Argentina itu akan datang ke Indonesia pada akhir bulan Mei mendatang dan akan langsung diperkenalkan.
Baca juga: Pawai Juara Liga 2 PSBS: Pesta untuk Semua, Persembahan kepada Biak dan Papua
"Pengalaman dan prestasinya kami nilai baik sehingga kami sepakat dia pelatih PSBS musim depan," ujar pria yang biasa disapa YPM itu, Senin (13/5/2024).
"Kami jadwalkan dia akan tiba akhir Mei mendatang. Mudah-mudahan tidak ada kendala sehingga kami sehingga program persiapan tim segera dilakukan," katanya.
Sebelum melatih, saat menjadi pemain Juan Esnaider pernah memperkuat sejumlah klub besar di Eropa. Di Spanyol, ia pernah bermain di klub besar Liga Spanyol Real Madrid, Atletico Madrid, Real Zaragoza, dan Espanyol.
Adapun di Italia ia pernah memperkuat klub berjuluk Si Nyonya Tua Juventus pada tahun 2001.
Kini setelah memiliki kelisensian UEFA Pro, ia pernah menjadi pelatih kepala tim Liga Spanyol Getafe pada musim 2016. Setelah itu, ia lebih banyak menghabiskan waktunya di Jepang.
Pada tahun 2017, dia menjadi pelatih kepala klub liga 2 Jepang, JEF United Chibam, kemudian pada musim 2023 dia menjadi pelatih kepala klub liga 2 Jepang, Renofa Yamaguchi FC.
Terkini Lainnya
- Persib Vs Zhejiang FC, Bojan Hodak Siapkan Kejutan Spesifik
- Bersama 26 Pemain Timnas Indonesia, STY Optimistis Hadapi Piala AFF 2024
- Guardiola Serukan Man City Berjuang Vs Nottingham, Ungkit De Bruyne
- Pelatih Persib Sebut Liga 1 Indonesia Tak Sekuat AFC Champions League 2
- Luapan Bahagia Van Nistelrooy Jalani Start Sempurna di Leicester City
- Raphinha Cetak Brace, Barcelona Punya Dua Penyerang Subur di Eropa
- Amorim: Badai Pasti Datang untuk Manchester United
- Arsenal Vs Man United, Kata Arteta soal Bukayo Saka Idolakan Ronaldo
- Kata Pratama Arhan soal Komposisi Berbeda Indonesia pada Piala AFF 2024
- Perbandingan Nilai Pasar Persib Vs Zhejiang FC bagai Langit dan Bumi
- Mallorca Vs Barcelona, Raphinha Akan Terus "Lapar"
- PSG Bantah Ingin Rekrut Mo Salah
- Lima Gelar Juara Nasional di Akhir 2024, HRI Pertahankan Formasi pada 2025
- Lionel Messi Dapat Prestasi Tanpa Bertanding, Inter Miami Untung Besar
- Kekalahan dari Arsenal Sisakan Rentetan Catatan Buruk Man United
- Bayer Leverkusen 50 Laga Tak Terkalahkan, Xabi Alonso Incar Tiga Gelar
- PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026