twins2010.com

Barcelona Vs Real Sociedad: Xavi Jelaskan Kemarahan Lewandowski

Robert Lewandowski menerima adangan dari Cristian Mosquera dalam laga pekan ke-33 Liga Spanyol 2023-2024 antara Barcelona vs Valencia di Estadi Olimpic Lluis Companys, 29 April 2024. (Photo by LLUIS GENE / AFP)
Lihat Foto

- Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, beri penjelasan soal kemarahan Robert Lewandowski dalam laga melawan Real Sociedad pada pekan ke-35 LaLiga 2023-2024.

Momen itu terjadi ketika Lewandowski ditarik keluar Xavi dan digantikan oleh Ferran Torres pada menit ke-76 dalam laga Barcelona vs Sociedad di Stadion Olimpic Lluís Companys, pada Senin (13/5/2024) atau Selasa dini hari WIB.

Xavi menjelaskan alasannya menarik keluar Lewandowski. Sang pelatih menginginkan timnya melakukan pressing lebih tinggi.

Pergantian ini juga dimaksudkan Xavi untuk menjaga kebugaran pemain inti guna menghadapi jadwal padat Barcelona.

Tim asal Catalunya itu dijadwalkan memainkan tiga pertandingan dalam rentang seminggu ini.

"Kami membutuhkan sedikit lebih banyak kekuatan. Kami membutuhkan lebih banyak kaki. Kami telah berusaha keras dan Robert telah melakukan pekerjaan yang sangat baik," kata Xavi di DAZN.

Baca juga: Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

"Saya mengerti kemarahan Lewandowski, saya juga tidak suka diganti, tapi sebagai pelatih saya harus memikirkan tim,” ucap Xavi menambahkan.

Xavi pun memahami reaksi yang dialami oleh Lewandowski, karena dirinya juga pernah bermain sebagai pemain sepak bola profesional.

“Saya memahami pesepak bola, saya juga marah, tetapi pada saat itu saya mengerti bahwa kami membutuhkan kekuatan fisik dan pressing tinggi, memikirkan kebaikan tim, bukan soal kepentingan pribadi, saya tidak akan pernah melakukan itu, hanya untuk kebaikan tim,” ucap Xavi menegaskan, dalam konferensi pers usai laga.

Blaugrana memetik kemenangan 2-0 atas Real Sociedad. Gol kemenangan Barcelona tercipta melalui Lamine Yamal (40') dan Raphinha (90+3').

Berkat kemenangan atas Sociedad, Barcelona kembali meraih posisi kedua klasemen LaLiga, menggeser Girona.

Baca juga: Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Tim asuhan Xavi Hernandez kini mengoleksi 23 kemenangan dengan 76 poin.

Lamine Yamal yang berhasil mencetak gol bagi Barcelona, tidak luput dari pujian Xavi.

“Dalam pengambilan keputusan dan pada level taktik, sebagai seorang pemain yang seharusnya baru memulai tahun pertama di tim muda, dia masih belum cukup baik, tetapi dia adalah yang terpilih, karena dia bagus dalam mengambil keputusan," kata Xavi.

Selanjutnya, Barcelona akan menghadapi Almeria pada pekan ke-36 Liga Spanyol 2023-2024. Laga tersebut akan berlangsung di Stadion Power Horse, pada Kamis (16/3/2024). 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat