Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini
- Manchester City masih memiliki satu pertandingan seusai dipastikan menjadi juara Premier League 2023-2024 atau kasta tertinggi Liga Inggris.
Mereka akan melawan Manchester United pada final Piala FA yang berlangsung di Stadion Wembley, London, Sabtu (25/5/2024) pukul 21.00 WIB.
Ini merupakan ulangan final Piala FA 2022-2023 yang mempertemukan dua tim asal Manchester dan dimenangi Man City dengan skor 2-1.
Man City berambisi untuk menyempurnakan musim mereka dengan gelar juara Piala FA dan kembali mengukir sejarah.
Baca juga: Ten Hag Umbar Janji Bawa Man United Bekuk Man City Juarai Piala FA
"Kami telah memenangi empat (Premier League) beruntun. Apa selanjutnya? Piala FA," kata pelatih Man City, Pep Guardiola di laman resmi klub.
"Tidak ada tim yang pernah memenangi Piala FA dan Premier League secara beruntun," ungkap Guardiola menambahkan.
Sementara itu, Piala FA sangat penting bagi Man United. Mereka harus menjadi juara untuk bisa tampil di Liga Europa musim depan.
Man United finis di peringkat kedelapan klasemen Premier League 2023-2024 dengan perolehan 60 poin dari 38 pertandingan.
Baca juga: Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan
Itu merupakan finis terjelek Man United sejak era Premier League dimulai pada 1992-1993.
Selain untuk mengunci tiket Liga Europa, kemenangan di final Piala FA juga diperlukan Man United demi para penggemar.
"Kami harus memenangi ini untuk penggemar karena mereka telah menempuh jarak yang sangat jauh untuk mendukung kami dan kami merasakannya," kata kiper Man United, Andre Onana.
"Mereka selalu berada di belakang kami saat kami terpuruk, jadi dari sini, kami hanya bisa berterima kasih kepada mereka atas semua dukungan tahun ini," tuturnya.
Baca juga: Rasa Campur Aduk Ten Hag Sikapi Man United Tembus Final Piala FA
"Bagi saya, ini merupakan awal yang sulit dan mereka selalu berada di belakang saya, jadi saya sangat berterima kasih kepada mereka," ungkapnya.
"Mari kita akhiri pada hari Sabtu di Wembley, kami akan berada di sana dan kami akan berjuang sampai akhir," tutur Onana.
Jadwal Final Piala FA 2023-2024
Sabtu, 25 Mei 2024
Terkini Lainnya
- Justin Hubner dan Ivar Jenner Kaget Hujan-Panas di Arab Saudi
- Arab Vs Indonesia: Resmi, Maarten Paes Bisa Bela Timnas
- Manuel Ugarte Tidak Sabar Bermain di Old Trafford
- Prediksi Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Bukan Sekadar Tim Penggembira
- Tiga Srikandi Perbafi Naik Podium di Filipina
- Arab Saudi Vs Indonesia: Kata Top Skor Green Falcons soal Kekuatan Indonesia
- Messi: Saya Mencintaimu, Suarez
- Ketua PSSI Apresiasi Kunjungan Paus Fransiskus Tidak Ganggu Agenda Sepak Bola Indonesia
- Jadwal Padat Persib dan Pentingnya Kedalaman Skuad
- Rekor Pertemuan Timnas Indonesia Kontra Arab Saudi
- Bintang Piala Dunia U17 Tak Bisa Tidur Setelah Dipanggil Tim Senior Brasil
- Satu Aspek Kunci Perkembangan Timnas Indonesia di Mata Shin Tae-yong
- Tiga Pemain Kunci Tinggalkan Skuad Inggris Jelang Laga Nations League
- Memori Buruk Pelatih Arab Saudi Roberto Mancini Melawan Timnas Indonesia
- Profil Timnas Arab Saudi: Peringkat FIFA, Pelatih, Pemain Berbahaya
- Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam
- Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih
- Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp
- Sisi Kebanggaan Shin Tae-yong terhadap Timnas Indonesia