Guardiola Minta Man United Putuskan Masa Depan Ten Hag
- Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, memberi dukungan untuk Erik ten Hag yang kabarnya bakal kehilangan kursi pelatih Manchester United.
Erik ten Hag mempersembahkan trofi Piala FA 2023-2024, satu-satunya gelar Man United setelah terseok-seok sepanjang musim ini.
Man United menjadi juara Piala FA 2023-2024 setelah mengalahkan Man City dengan skor 2-1 berkat gol-gol para pemain 19 tahun, Alejandro Garnacho dan Kobbie Mainoo.
Namun, keberhasilan ini tak membuat Erik ten Hag otomatis aman dan rumor pemecatannya belum padam.
Baca juga: Pernyataan Sir Jim Ratcliffe Usai Final Piala FA, Tanpa Singgung Ten Hag
Bahkan, pemilik Man United, Sir Jim Ratcliffe, tak menyinggung Erik ten Hag saat memuji kemenangan skuad Setan Merah.
"Perasaan luar biasa untuk memenangi final Piala FA di Wembley," tulisnya dalam sebuah pernyataan resmi.
"Manchester United jelas bukan favorit untuk menang hari ini, tetapi mereka bermain dengan komitmen dan keterampilan penuh dalam mengalahkan salah satu tim hebat dalam sepak bola," ucapnya.
"Kami semua sangat bangga dengan para pemain dan staf yang bekerja tanpa lelah untuk mendukung mereka," tuturnya.
Baca juga: Man City Takluk dari Man United, Guardiola Mengaku Salah Strategi
Dukungan untuk Ten Hag datang dari Pep Guardiola. Ia meminta Man United segera mengambil keputusan. Sebab, menurutnya, Ten Hag adalah pelatih yang luar biasa.
"Mereka harus mengambil keputusan (soal masa depan Ten Hag)," kata Guardiola dilansir dari Sky Sports.
"Saya tidak tahu, tetapi dia adalah orang yang menyenangkan, pelatih yang luar biasa. Memenangi Piala FA penting bagi mereka seperti halnya bagi kami musim lalu," ujarnya.
Sementara itu, bek senior Man United, Jonny Evans, berharap manajemen mempertahankan Erik ten Hag.
Baca juga: Daftar Juara Piala FA, Man United Tempel Arsenal
"Saya harap begitu (Ten Hag bertahan). Ia sangat luar biasa bagi saya musim ini, membawa saya kembali, menunjukkan kepercayaan diri yang tinggi dan memainkan saya sebanyak yang ia lakukan," kata Evans dikutip dari Goal.
"Saya hanya punya hal-hal bagus untuk dikatakan tentang dia dan saya pikir selama sebulan terakhri, dia telah menunjukkan kemampuan teknis yang luar biasa untuk melakukan serangan balik, sebuah gaya yang tidak biasa dia lakukan selama melatih. Namun, dia sudah melakukannya dan kami telah menunjukkan penampilan yang jaugh lebih bagus," tuturnya.
"Ia sangat luar biasa bagi saya dan saya hanya bisa berterima kasih. Saya punya hubungan yang baik dengannya dan saya harap ia tetap bertahan. Saya kembali pada musim panas dan ia menaruh kepercayaan kepada saya, itulah yang Anda inginkan dari seorang pelatih," ucap Evans.
Terkini Lainnya
- Kalahkan Man United, Arteta Ingin Arsenal Jadi "Raja Segalanya"
- Messi Pemain Terbaik MLS 2024, Tetap Ajaib walau Diganggu Cedera
- Messi Tetap No 1 bagi Xavi, Daya Tarik Utama Piala Dunia Klub 2025
- Persebaya Vs Arema FC: Tanpa Munster, Bajul Ijo Optimistis bersama Uston
- Klasemen Liga 1 Usai Persija Bekuk Semen Padang, Macan Kemayoran Lewati Persib
- Mourinho Balas Sindiran Guardiola: Saya Juara dengan Adil dan Bersih
- Hasil Semen Padang Vs Persija 0-1: Macan Kemayoran Dekati Puncak Klasemen
- David da Silva Bangga dengan Perjuangan Persib di AFC Champions League 2
- Al Ittihad Vs Al Nassr: Ronaldo Jumpa Benzema, Adu Tajam Eks Partner Sehati
- Persebaya Vs Arema FC, Aremania Beri Motivasi, Derbi tentang Harga Diri
- Pengorbanan Tyronne Tahan Sakit, Persib Tetap Tersingkir dari ACL 2
- Eliano Reijnders Resmi Perpanjang Kontrak di PEC Zwolle hingga 2027
- Atalanta Vs Milan: Fonseca Bicara Analogi "Dokter Gigi" Guardiola
- Trademark Persib di AFC Champions League 2, Menggigit Saat Tertinggal
- Hasil Persik Vs Madura United 1-0: Macan Putih Putus Tren Negatif
- Costacurta Tak Yakin dengan Pilihan Milan untuk Pelatih Baru Mereka
- Pioli Tinggalkan Milan dengan Bangga, Mulai Belajar Bahasa Inggris
- Media Italia Kaitkan Emil Audero dengan Como, Transfer Masuk Akal
- Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Madura United Malam Ini
- Jelang Musyawarah Nasional, Aremania Mulai Era Satu Jiwa Berbadan Hukum