twins2010.com

Ciro Alves Antar Persib Juara Liga 1, Sebut Bobotoh Pemain Terbaik

Sejumlah fotografer mendokumentasikan pemain Persib Bandung Ciro Alves yang sedang terharu dan mendapat semangat pelatih kiper usai mengalahkan Madura United di leg kedua final Championship Series Liga 1 2023-2024 yang berakhir dengan skor 3-1 di Stadion Gelora Bangkalan, Jumat (31/5/2024) malam. Persib berhasil meraih juara dengan agregat 6-1.
Lihat Foto

- Penyerang Persib, Ciro Alves, menyebut Bobotoh sebagai pemain terbaik, usai berhasil mengantar tim menjadi juara Championship Series Liga 1 2023-2024.

Laga leg kedua final Championship Series Liga 1 2023-2024 antara Madura United vs Persib digelar di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jumat (31/5/2024) malam WIB.

Persib menang 3-1 di kandang Madura United berkat gol David Da Silva (60'), Marc Klok (86'), dan Beckham Putra (90+2').

Sementara, gol semata wayang Madura United dicetak Slamet Nurcahyono pada menit ke-90+6.

Hasil itu membuat Persib jadi juara Liga 1 berkat skor agregat 6-1. Pada leg pertama final di Stadion Si Jalak Harupat, Persib mengalahkan Madura United 3-0 berkat gol Ciro Alves dan David Da Silva (2 gol).

Selepas pertandingan, Ciro Alves mecurahkan isi hatinya melalui unggahan Instagram pada Sabtu (1/6/2024) pagi WIB.

Baca juga: Persib Bandung Juara, Erick Thohir Beri Ucapan Selamat

"Pemain terbaik adalah kalian Bobotoh!," kata Ciro Alves.

"Pencapaian terbesar saya adalah memakai kostum ini. Selamanya dengan segenap cinta #wearethechampions @persib," ujarnya menambahkan.

Ciro tercatat telah menorehkan 16 gol dan 15 assist dalam 35 pertandingan bersama Persib Bandung di Liga 1 musim ini.

Lebih lanjut, keberhasilan Persib Bandung juara Championship Series Liga 1 2023-2024 ini tidak terlepas dari kepemimpinan pelatih Bojan Hodak.

Bojan Hodak tampil sebagai pelatih asing pertama yang membawa Persib Bandung juara.

Keberhasilan pria asal Kroasia tersebut membawa Persib menjadi juara musim ini juga diganjar gelar pelatih terbaik Liga 1 2023-2024.

Baca juga: Bojan Hodak Pelatih Asing Pertama yang Membawa Persib Bandung Juara

Hodak bergabung dengan Persib pada 2023 ketika musim ini sudah berjalan, menggantikan Luis Milla.

Ia menghadapi tantangan berat lantaran Maung Bandung sempat harus berjuang dari peringkat ke-16.

Hodak pun sempat dibuat bingung dengan kondisi yang dialami Maung Bandung.

"Saya lihat mereka semua adalah pemain yang bagus, saya tidak tahu apa yang salah dengan ini," ujar Hodak tentang kesan awalnya saat mulai membesut Persib.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat