Jay Idzes Rayakan Promosi ke Serie A dengan Bendera Indonesia

- Bek timnas Indonesia, Jay Idzes, berhasil membawa klubnya Venezia promosi ke Serie A untuk musim 2024-2025.
Venezia dipastikan naik ke Serie A, kasta tertinggi Liga Italia, setelah mengalahkan Cremonese dalam leg kedua final playoff Serie B 2023-2024.
Bertanding di Stadion Pier Luigi Penzo, Minggu (2/6/2024) waktu setempat atau Senin (3/6/2024) WIB, Venezia menang 1-0 atas Cremonese.
Pada pertandingan ini Jay Idzes bermain penuh hingga akhir dan sukses menahan serangan Cremonese.
Jay Idzes dkk sanggup menghentikan setiap langkah pemain Cremonese yang mendekat ke gawang Venezia, setelah unggul 1-0 lewat gol Christian Gytkjaer pada menit ke-24.
Aroma Indonesia mengiringi kesuksesan Venezia promosi ke Serie A.
Baca juga: Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907
Melalui akun Instagram pribadi, Idzes, sang bek berusia 24 tahun, membagikan foto sambil membawa trofi kemenangan.
Tak hanya memegang piala, yang menarik dalam foto tersebut adalah Jay Idzes berpose dengan diselimuti bendera merah putih.
“Andiamoooooo a Serie A,” tulis Jay Idzes dalam keterangan fotonya, yang berarti “ayo ke Serie A.”
Baca juga: Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak
Unggahan foto tersebut mendapat komentar dari sejumlah rekan Idzes di timnas Indonesia, seperti Marc Klok, Rizky Ridho, dan Egy Maulana. Komentar positif juga datang dari warganet Tanah Air.
Seperti diketahui, Jay Idzes telah mendapat panggilan dari timnas Indonesia untuk memperkuat skuad Garuda di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Sebagai penghuni Grup F, Indonesia akan bertanding dengan Irak (6/6/2024) dan Filipina (11/6/2024) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Keberhasilan Jay Idzes di klubnya tentu menjadi modal positif bagi Indonesia untuk meraih minimal satu kemenangan guna mengunci kelolosan ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Terkini Lainnya
- Hasil Milan Vs Feyenoord: Rossoneri Tersingkir, Ibra Tak Marah dengan Wasit
- Hasil Milan Vs Feyenoord 1-1: Theo Kartu Merah, Rossoneri Gugur
- Reaksi Kaget Tyronne del Pino Naik Rantis Menuju Duel Persija Vs Persib
- Rio Ferdinand Sebut Man United dalam Kesulitan, Ancaman Degradasi Kian Nyata
- Milan Vs Feyenoord: Joao Felix Bawa Pesan dari Kaka
- Timnas U20 Indonesia Vs Yaman: Garuda Nusantara Belajar, Mau Hasil Sempurna di Laga Ketiga
- Persib Bangkit Saat Lawan Persija, Taktik "Estafet" Kastaneer-DDS Berhasil
- Real Madrid Vs Man City: Guardiola Sebut Peluang City Lolos Hanya 1%
- Kondisi Tyronne del Pino Usai Kena Lemparan dalam Duel Persija Vs Persib
- Timnas U20 Indonesia Vs Yaman: Indra Sjafri Tanggung Jawab, Bidik Kebangkitan
- Jawaban Asprov PSSI NTT Kala Ditanya Kepastian Ronaldo ke Indonesia
- Kabar Ronaldo Akan Makan Malam bersama Menteri Keuangan RI Tidak Benar
- Rumput SUGBK Disebut Belum Akan Optimal dalam Laga Timnas Indonesia Vs Bahrain
- Prediksi Susunan Pemain Milan Vs Feyenoord: Rossoneri Tinggalkan Skema "Fantastic 4"
- Persib Juara Liga 1, Rahasia Bojan Hodak Benahi Maung Bandung
- Kata Pelatih Tanzania jika Timnas Indonesia Ingin Kalahkan Irak
- Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23