Respons Pelatih Persib Bojan Hodak soal Isu Robert Alberts Merapat
- Isu Robert Rene Alberts akan merapat kembali ke Persib Bandung menghangat. Dia digadang-gadang bakal menempati posisi Direktur Teknik Persib.
Posisi tersebut harus terisi seiring akan tampilnya Persib di Kompetisi Asia yakni AFC Champions League pasca juara Liga 1 2023-2024.
Sosok direktur teknik (Dirtek) dibutuhkan Persib, sebagai pemenuhan syarat klub lolos lisensi AFC guna mengikuti kompetisi Asia.
Robert Alberts jelas bukan sosok asing. Pria asal Belanda ini pernah menjadi pelatih kepala Persib periode 2019-2022.
Baca juga: Hodak Susun Rencana Usai Persib Juara, Tunggu Piala Presiden, Butuh Uji Coba
Harus diakui, kerangka skuad Persib juara 2024 ada peran campur tangan kerja Robert di musim-musim sebelumnya dalam membangun fondasi tim.
Beberapa rekrutan di eranya yang berhasil juara kemarin diantaranya Nick Kuipers, Marc Klok, Rachmat Irianto, Ciro Alves, David da Silva dll.
Pelatih Persib Bojan Hodak merespons isu kedatangan Robert ke Persib sebagai dirtek.
Ia tidak tahu menahu soal kepastiannya. Namun posisi Direktur Teknik harus terisi.
Manajemen klub saat ini sedang bekerja untuk memenuhi syarat tampil di AFC Champions League.
Baca juga: Target Rezaldi Hehanussa Usai Bawa Persib dan Persija Juara
“Saya tidak tahu (isu Robert Alberts) ini mungkin hanya beredar di media. Tapi menjadi mungkin karena setiap klub di AFC Champions League harus memiliki direktur teknik,” papar Hodak.
“Jadi mungkin klub harus mencari sosok yang lisensinya sesuai,” sebutnya.
Hodak turut menerangkan tugas direktur teknik yang lebih punya peran mengorganisir kompetisi usia muda dan perkembangannya untuk proyeksi skuat masa depan.
Baca juga: Persib Akan Pertahankan Fondasi 11 Pemain Utama
Di atas kertas posisi dirtek harus terpenuhi untuk permintaan federasi sepak bola Asia agar Persib lolos lisensi AFC.
“Namun Direktur Teknik tidak banyak bertugas di tim utama tapi lebih pada mengorganisir kompetisi usia muda dan perkembangan tim usia muda, tetapi tidak banyak bekerja di tim utama,” terang Hodak.
“Saya rasa di atas kertas semuanya adalah untuk memenuhi permintaan AFC supaya klub bisa lolos lisensi AFC,” jelasnya.
Terkini Lainnya
- Ancelotti Akui Mbappe Tak dalam Kondisi Terbaik di Real Madrid
- Van Dijk Tidak Mau Bicara soal Kontrak di Liverpool
- Inter Miami Optimistis Lionel Messi Akan Bertahan Lebih Lama
- Alasan Neymar Bahagia di Al Hilal meski Dihantam Rumor Hengkang
- Lionel Messi Ingatkan Pemain Barcelona tentang Aturan Tak Tertulis
- AC Milan Rilis Jersey Retro Spesial untuk Rayakan Ulang Tahun Ke-125
- Lionel Messi Minta Inter Miami Datangkan Kiper Juara Dunia untuk MLS 2025
- Messi Ungkap Momen Indah di Barcelona dan Kerinduan kepada Suporter
- Profil Penyerang Naturalisasi Vietnam Rafaelson, Pernah Cetak Rekor Mentereng
- Cristiano Ronaldo Ingatkan Mbappe tentang Tekanan di Real Madrid
- Persebaya Vs Arema FC, Kata Pelatih Arema soal Derby Jatim
- Klasemen Liga Inggris: Manchester United Terjun Bebas
- Xavi Sebut Messi Masih Pemain Terbaik di Dunia
- Klasemen Akhir Persib di AFC Champions League 2, Maung Tak Cukup Pengalaman
- Vietnam Umumkan 26 Pemain untuk ASEAN Cup 2024 Jelang Lawan Timnas Indonesia
- Timnas Indonesia Vs Filipina, Garuda Benahi Koordinasi Pertahanan
- Argentina Vs Ekuador: Alasan Messi Baru Main pada Babak Kedua
- Jay Idzes: Bangga Mewakili Indonesia di Serie A
- Timnas Indonesia Vs Filipina: Jordi Amat Absen, Jay Idzes Siap
- Hasil Argentina Vs Ekuador 1-0: Messi Cadangan, Di Maria Pahlawan