Debut Calvin Verdonk di Timnas Indonesia, Kesan Persembahan Kemenangan

JAKARTA, - Calvin Verdonk melakukan debut dengan manis sebagai pemain Timnas Indonesia saat menghadapi Filipina.
Debutnya langsung mempersembahkan kemenangan, hasil Indonesia vs Filipina berakhir dengan skor 2-0 dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup F di Gelora Bung Karno Jakarta (GBK), Selasa (11/6/2026).
Kemenangan yang membawa Indonesia terbang ke ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, dan memastikan lolos Piala Asia 2027.
Verdonk cukup menantikan debut bersama Timnas Indonesia, tak menyangka bisa secepat itu sejak proses naturalisasi ia lakukan pada Selasa (4/6/2024).
Baca juga: Indonesia Vs Filipina, STY Tanggapi Performa Debut Calvin Verdonk
Ia sangat senang bisa bermain di hadapan suporter Timnas Garuda, dukungan penuh ia dapatkan bersama rekan-rekannya.
“Semua orang menyambut saya dengan baik sejak saya pertama saya datang ke Indonesia. Saya rentu sangat menantikan pertandingan ini,” kata Verdonk.
“Walau harus menungga lama, tapi akhirnya saya melakukan debut ini. Jadi mari kita lihat ke depan dan nantikan pertandingan lainnya,” ucapnya.
Calvin Verdonk adalah pemain diaspora atau keturunan. Darah Indonesia mengalir dari sang ayah yang lahir di Meulaboh, Aceh, Indonesia.
Verdonk besar di Belanda, lahir 26 April 1997 di Dodrecht, merupakan jebolan Akademi Feyenoord, sekarang bermain untuk NEC Nijmegen di Eredivisie Belanda.
Baca juga: Indonesia Vs Irak: STY Sebut Verdonk Absen, Kans Jay Idzes Main

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memberikan kepercayaan penuh kepada dirinya untuk menempati posisi bek kiri.
“Dia memberikan banyak kepercayaan diri kepada saya, dan itu bagus,” sebutnya.
Kemenangan 2-0 Indonesia pantas didapat, tim Merah-Putih menunjukkan kualitasnya di atas lapangan, menguasai permainan dan mencetak gol lewat Thom Haye menit 32 dan Rizky Ridho menit 56.
Banyaknya peluang dalam pertandingan ini, Verdonk merasa seharusya Indonesia bisa menang 5-0.
Baca juga: Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI
“Bagus, saya pikir kami menunjukkan kualitas kami dan kami seharusnya bisa menang 5-0 pada pertandingan ini,” nilainya.
Cuaca menjadi salah satu hal yang menyulitan Verdonk, oleh karena itu ia digantikan Shin Tae-yong pada menit 67 oleh Pratama Arhan.
Cuaca panas jelas berbeda dengan kondisi di tempat ia tinggal di Belanda. Namun seiring waktu ia dapat beradaptasi.
“Cuaca panas jadi salah satu yang menyulitkan, saya belum pernah merasakan ini, saya terlalu banyak berkeringat dan di babak kedua saya merasa membaik,” terangnya.
Terkini Lainnya
- Qarrar Firhand Finish Top 5 di Trofeo di Primavera
- Hasil Bali United Vs Malut United 1-1: Laskar Kie Raha 5 Laga Tak Terkalahkan
- EPA U18: Semen Padang-ASIOP Tantang Persija di Semifinal, Punya Modal Apik
- PSIM Promosi, Penantian Panjang Terbayar Lunas, seperti Sudah Jalan Tuhan
- Hasil Arema FC Vs PSS 6-2: Hujan 8 Gol, Singo Edan Menang Besar
- PSIM Promosi, Akhiri Penantian 18 Tahun, "Kula Nuwun" Liga 1
- Barcelona Vs Rayo Vallecano: Kans Barca Gusur Real Madrid dari Puncak
- Tyronne del Pino Terluka karena Lemparan Fan, Persib Ambil Langkah Tegas
- PSIM Promosi ke Liga 1, Siap Berebut Gelar Juara Liga 2 Lawan Bhayangkara FC
- Hasil PSIM Vs PSPS 2-1: PSIM Promosi ke Liga 1, Berhias Panenka Rafinha
- Rizky Ridho Yakin Persija Bangkit, Berharap Dilirik Patrick Kluivert
- Fabregas Kagumi Daya Juang Como, Siap Tabrak Tembok 10 Meter
- Marc Klok Ungkap Ketegangan di Ruang Ganti Persib Saat Tertinggal 0-2 dari Persija
- Man United Dilibas Spurs, Amorim: Banyak Masalah, Pekerjaan Saya Sangat Sulit
- Ketum Jakmania Minta Maaf atas Insiden-insiden di Persija Vs Persib
- Pelatih Filipina Terpukau Atmosfer SUGBK, Pertama Kali Rasakan dalam 27 Tahun
- Alasan Man United Akhirnya Pertahankan Erik Ten Hag
- STY Kritik Rumput SUGBK: Jangan Dipakai Konser, Perbanyak Sepak Bola
- Update Kondisi Bek Filipina Adrian Ugelvik Usai Dibawa Ambulans
- Timnas Indonesia, Satu-satunya Negara Asia Tenggara di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia