twins2010.com

Pemain Terbaik Jerman Vs Skotlandia, Bocah Ajaib Bayern Muenchen

Gelandang Jerman, Jamal Musiala, berselebrasi bersama rekan setimnya seusai mengemas gol dalam fase Grup A Euro 2024 antara Jerman vs Skotlandia pada 14 Juni 2024.
Lihat Foto

- Timnas Jerman menghancurkan Skotlandia 5-1 pada laga pembuka Piala Eropa 2024, Jumat (14/6/2024) lokal atau Sabtu dini hari WIB.

Pertandingan Jerman vs Skotlandia berlangsung di Munich Football Arena dan ditentukan oleh gol-gol Florian Wirtz (10'), Jamal Musiala (19'), penalti Kai Havertz (45+1'), serta dwi gol dari pemain pengganti Nicklas Fuellkrug (68') serta Emre Can (90+3').

Skotlandia, yang harus bermain 10 pemain sejak Ryan Porteous mendapat kartu merah pada menit ke-44, hanya bisa membalas sekali lewat gol bunuh diri Antonio Ruediger tiga menit sebelum waktu normal berakhir.

Pencetak gol kedua Jerman, Jamal Musiala, terpilih sebagai pemenang penghargaan Pemain Terbaik pada laga tersebut.

Selain membukukan gol, ia juga mencatatkan 100 persen operan sukses (32 dari 32), dan sukses dalam 5 dari 8 usaha dribelnya selama 74 menit berada di lapangan.

Baca juga: Hasil Jerman Vs Skotlandia 5-1: Wirtz Ikuti Jejak Legenda, Der Panzer Menggila

Panelis Pengamat Teknis UEFA pun memberikan alasan kepada pemain Bayern Muenchen tersebut yang mengambil penghargaan.

"Musiala menunjukkan sikap positif terhadap permainan dan juga kualitasnya. Pergerakan, keseimbangan, energi dan antusiasme yang dimilikinya bersinar, dengan sebuah gol yang hebat dan juga beberapa aksi yang luar biasa."

Pujian serupa juga datang dari  pandit ITV dan mantan striker Arsenal, Ian Wright, yang bahkan mengatakan kalau Musiala mengingatkannya dengan playmaker legendaris Brasil, Ricardo Kaka.

"Anda bisa melihat kesamaan Musiala dengan Kaka," ujar Wright di ITV.

"Ia membuka diri dengan sangat bagus dan mengambil golnya dengan prima."

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat