Riccardo Calafiori, Aura Maldini, dan Assist yang Buat Modric Menangis
- Riccardo Calafiori, yang pernah disebut rekan setimnya mirip Maldini, menangis usai Italia menahan Kroasia. Ia bikin assist yang bikin Modric juga menangis.
Calafiori tampil heroik dalam laga Grup B Euro 2024 antara Kroasia vs Italia di Stadion Leipzig, Jerman, Senin (24/6/2024) atau Selasa (25/6/2024) dini hari WIB.
Bek yang mengantar Bologna lolos ke Liga Champions 2024-2025 tersebut membuat assist untuk gol penentu nasib Italia di Euro 2024 yang diciptakan Mattia Zaccagni.
Italia berhak lolos ke 16 besar Euro 2024 sebagai runner up Grup B usai bermain imbang 1-1 dengan Kroasia.
Kelolosan Italia terasa dramatis karena sampai laga menyentuh menit ke-90, pasukan asuhan Luciano Spalletti belum jua mampu menyamakan kedudukan.
Baca juga: Italia ke 16 Besar Euro 2024, Zaccagni Kehabisan Kata-kata, Mantra Gol Del Piero
Saat itu, Kroasia masih memimpin 1-0 via sepakan jarak dekat Luka Modric (55') yang muncul hanya semenit setelah gelandang veteran 38 tahun itu gagal menaklukkkan Gianluigi Donnarumma dari titik 12 pas.
Italia butuh minimal hasil seri untuk menyegel posisi sebagai peringkat kedua Grup dan tiket ke babak gugur Euro 2024.
Percikan lantas datang pada ujung masa injury time. Riccardo Calafiori, sosok yang membuat gol bunuh diri, saat Italia kalah 0-1 dari Spanyol pada laga kedua Grup B, tiba-tiba berinisiatif merangsek ke depan.
Pemuda 22 tahun kelahiran Roma itu melakukan operan satu dua dengan Davide Frattesi dan meneruskan lajunya.
Setelah mendekati kotak penalti, Calafiori kemudian melepas sebuah operan yang menentukan nasib Italia. Ia mengarahkan bola ke sisi kirinya, kepada Mattia Zaccagni.
"Saya tidak tahu di mana saya menemukan energi untuk aksi terakhir itu. Saya melihat Zaccagni di sudut mata saya dan saya memberikannya kepadanya," ujar Calafiori dilansir dari Corriere dello Sport.
Baca juga: Modric Gagal Bawa Kroasia Menang Vs Italia: Sepak Bola Terkadang Kejam...
Zaccagni akhirnya menuntaskan sodoran cermat Calafiori itu dengan sebuah tembakan melengkung dengan kaki kanan yang bersarang ke pojok gawang Krosia.
Laga pun tuntas dengan skor 1-1 dan Italia berhak meneruskan langkah mereka di Euro 2024.
"Saya harus memberikan sesuatu untuk tim nasional ini, saya tidak ingin mengakhiri perjalanan ini di sini. Pujian bagus untuk moral," tutur Calafiori yang tak bisa menahan air mata usai wasit meniup peluit tanda laga berakhir.
Calafiori diliputi rasa haru dan merebahkan di hamparan rumput hijau Stadion Leipzig. Sumbangan assist-nya menciptakan kebahagiaan buat Italia dan rasa pilu untuk Kroasia serta sang kapten Luka Modric yang bercucuran air mata.
Terkini Lainnya
- Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Belum Kalah, Arab Saudi Vs Jepang 0-2
- PSSI akan Ajukan Protes ke AFC soal Kinerja Wasit Bahrain vs Indonesia
- Hasil Bahrain vs Indonesia 2-2: Berjuang Keras, Garuda Imbang
- LIVE Bahrain Vs Indonesia: Gol Berkelas Rafael Struick Bikin Garuda Berbalik Unggul
- HT Bahrain vs Indonesia 1-1: Gol Ragnar Selamatkan Garuda
- LIVE Bahrain Vs Indonesia: Ragnar Cetak Gol, Indonesia Vs Bahrain 1-1
- LIVE Bahrain Vs Indonesia: Tendangan Roket Mohamed Marhoon Bobol Gawang Timnas
- LIVE Bahrain Vs Indonesia: Aksi Verdonk Bikin Pemain Bahrain Diganjar Kartu Kuning
- Live Bahrain Vs Indonesia: Laga Baru Berjalan 53 Detik, Malik Risaldi Berdarah
- Susunan Pemain Bahrain vs Indonesia, Jay Idzes Kapten, Eliano Reijnders Cadangan
- Link Live Streaming Bahrain Vs Indonesia, Mulai Pukul 23.00 WIB
- Morata Sempat Pertimbangkan Tidak Main Bersama Spanyol Karena Depresi
- Prediksi Susunan Pemain Bahrain Vs Indonesia: Mees dan Eliano Bermain, Jay Kapten
- Bahrain Vs Indonesia: Jay Idzes Jadi Kapten Garuda, Alasannya Terungkap
- Link Live Streaming Bahrain vs Indonesia, Kickoff 23.00 WIB
- Hasil Bahrain vs Indonesia 2-2: Berjuang Keras, Garuda Imbang
- Link Live Streaming Bahrain vs Indonesia, Kickoff 23.00 WIB
- Link Live Streaming Bahrain Vs Indonesia, Mulai Pukul 23.00 WIB
- Hasil Australia Vs China 3-1 dan Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia
- Cara Timnas U16 Indonesia Bongkar Pertahanan Filipina
- Daftar 33 Pemain TC Timnas U19 Indonesia untuk Piala AFF U19 2024