twins2010.com

Final Copa America, Kritik untuk Conmebol karena Fasilitasi Shakira

Pelatih Kolombia, Nestor Lorenzo, dan gelandang juan Fernando Quintero berbicara dalam sesi jumpa pers menjelang final Copa America 2024 antara Argentina vs Kolombia di Stadion Hard Rock pada 13 Juli 2024.
Lihat Foto

Pelatih timnas Kolombia, Nestor Lorenzo, mengkritik keputusan Konfederasi Sepak Bola Amerika Selatan (Conmebol) yang memperpanjang jeda final Copa America 2024 untuk memfasilitasi penampilan penyanyi Shakira.

Kolombia akan melakoni pertandinagan menghadapi Argentina dalam partai final Copa America 2024.

Laga Argentina vs Kolombia dalam jadwal final Copa America 2024 akan bergulir di Stadion Hard Rock pada Senin (15/7/2024) mulai pukul 07.00 WIB.

Conmebol membuat keputusan untuk memperpanjang jeda babak pertama final Copa America 2024 dari 15 menit menjadi 25 menit.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Argentina Vs Kolombia di Final Copa America 2024

Keputusan Conmebol memperpanjang periode rehat babak pertama final Copa America 2024 dilakukan untuk mengakomodasi penampilan bintang pop Kolombia, Shakira.

Nestor Lorenzo, juru racik Kolombia, berbicara tentang penampilan Shakira di tengah laga Argentina vs Kolombia.

"Saya harap Anda menikmatinya, Shakira hebat," kata Lorenzo dalam jumpa pers jelang Argentina vs Kolombia, dikutip dari ESPN.

“Untuk final, ketika peraturan berubah untuk kedua tim, lapangan buruk untuk keduanya, demikian juga cuacanya, saya tak bisa mengatakan itu buruk atau menguntungkan satu pihak," kata dia.

Baca juga: Argentina Vs Kolombia: Takhayul Jas dan Kemeja Merah untuk Libas Messi

Pelatih berumur 58 tahun itu lalu mengatakan, perpanjangan jeda laga Argentina vs Kolombia akan berdampak terhadap kondisi pemain.

"Saya tidak bisa memahaminya. Ketika kami keluar pada menit ke-16, kami kena sanksi," ujar dia.

"Sekarang, setelah ada pertunjukan, kami bakal keluar ke lapangan pada 20 menit, (kondisi) pemain bisa menjadi dingin," tuturnya.

“Namun, itu terjadi kepada kedua belah pihak. Saya baru tahu hari ini dengan situasi itu," ucap dia.

Ucapan Lorenzo merujuk terhadap insiden babak penyisihan grup yang menyebabkan Lionel Scaloni (Argentina) Ricardo Gareca (Chile), Marcelo Bielsa (Uruguay), dan Fernando Batista (Venezuela) diskors satu laga setelah datang terlambat ke lapangan pada babak kedua.

Baca juga: Cerita Messi soal Keakraban di Timnas Argentina 

Federasi sepak bola negara tersebut juga dikenai denda senilai 15.000 dollar Amerika Serikat (sekitar Rp 242 juta).

Selain perubahan waktu rehat, Conmebol juga memutuskan untuk kembali menerapkan perpanjangan waktu di babak final.

Sebelumnya, pada babak perempat final, semifinal, dan perebutan peringkat ketiga, hasil imbang di waktu normal langsung dituntaskan lewat adu penalti.

Namun, saat laga final Copa America 2024 nanti, akan ada tambahan waktu selama 30 menit sebelum masuk ke babak adu penalti.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat