twins2010.com

Alasan Indra Sjafri Tunda Ganti Arkhan Kaka Saat Indonesia Libas Filipina

Pemain Timnas U19 Indonesia Arkhan Kaka terjatuh seusai duel dengan pemain Filipina saat babak penyisihan Piala AFF U19 2024 yang berakhir dengan skor 6-0 di Stadion Gelora Bung Tomo Kota Surabaya, Rabu (17/7/2024) malam.
Lihat Foto

- Penyerang timnas U19 Indonesia, Arkhan Kaka, beberapa kali belum berhasil mencetak gol saat laga perdana babak penyisihan Grup A Piala AFF U19 2024 melawan Filipina.

Meski begitu, pelatih timnas U19 Indra Sjafri tetap mengapresasi dan menganggap striker itu menjadi salah satu pemain kunci saat Indonesia menang 6-0 dalam laga di Stadion Gelora Bung Tomo Kota Surabaya, Rabu (17/7/2024) malam, itu.

Dari enam gol yang tercipta dalam laga tersebut, Arkhan Kaka, tumpuan lini depan Indonesia ini, belum berhasil mencatatkan diri di daftar pencetak gol.

Arkhan Kaka dimainkan sejak menit awal hingga ditarik dan digantikan Jens Raven di pertengahan babak kedua.

Baca juga: Indonesia Libas Filipina: Siap Rotasi, Misi Bangun Mental Juara

Indra Sjafri mengakui sempat terpikir untuk menariknya lebih cepat. Namun, ia mempunyai pertimbangan lain dan baru mengeluarkan pemain berusia 16 tahun itu pada menit ke-68.

"Saya tadi menunda-nunda pergantian Arkhan Kaka. Saya menunggu dia mencetak gol dulu, lalu melakukan pergantian," ucap pelatih asal Sumatera Barat itu.

"Kami sering melakukan komunikasi khusus soal olahraga, terutama mengenai finishing," katanya.

Pemain Timnas U19 Indonesia foto bersama sebelum melawan Filipina pada babak penyisihan Grup A Piala AFF U19 2024 yang berakhir dengan skor 6-0 di Stadion Gelora Bung Tomo Kota Surabaya, Rabu (17/7/2024) malam.KOMPAS.COM/SUCI RAHAYU Pemain Timnas U19 Indonesia foto bersama sebelum melawan Filipina pada babak penyisihan Grup A Piala AFF U19 2024 yang berakhir dengan skor 6-0 di Stadion Gelora Bung Tomo Kota Surabaya, Rabu (17/7/2024) malam.

Meskipun Kaka tidak mencetak gol, Indra tetap puas dengan permainan pemain bernomor punggung 8 itu.

Kontribusinya dinilai baik bagi timnas U19 Indonesia. Pergerakannya menarik perhatian lawan. Ketika belum ada catatan gol, hal tersebut karena faktor keberuntungan saja.

"Di tim ini, Kaka jadi kunci, dia bisa buka ruang, dia keep bola oke, beberapa kali. Saya pikir Kaka belum beruntung saja," ujarnya.

Indra Sjafri mempunyai harapan besar agar Arkhan Kaka bisa mencetak gol pada laga selanjutnya.

Sebab, dengan mencetak gol, itu dapat melecut kepercayaan dirinya agar produktif menciptakan gol-gol ke depannya.

Untuk itu, ia menekankan agar tidak memberikan tuntutan berlebih yang bisa menjadi beban bagi Arkhan Kaka.

"Kita tunggu saja pembuktian dari Kaka, tetapi jangan ada beban ya," ucap mantan pelatih Bali United itu.

Baca juga: 3 Fakta Indonesia Menang Telak atas Filipina di Piala AFF U19 2024

Selain itu, Indra Sjafri meminta masyarakat Indonesia tidak memberikan puja-puji berlebihan untuk timnas U19 Indonesia.

Ia tidak ingin pemain over confidence yang dapat menjadi bumerang.

"Oke, terakhir kami bangun tim ini, tidak usah dipuji-puji. Saya mohon banget, jangan merasa jemawa, baru sekali menang, lalu merasa hebat," ujarnya.

"Kami masih memiliki waktu panjang untuk membentuk generasi baru timnas Indonesia," ucap Indra Sjafri.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat