twins2010.com

Masuk Grup Neraka di Piala Presiden 2024, Dua Tim Asal Jatim Punya Misi Serupa

Piala Presiden 2024 dijadwalkan bakal berlangsung di tiga kota, yakni Bandung, Bali, Solo pada 19 Juli-4 Agustus 2024.
Lihat Foto

Dua tim asal Jawa Timur Arema FC dan Madura United tergabung dalam grup yang sama dalam babak penyisihan turnamen pramusim Piala Presiden 2024.

Keduanya sama-sama tergabung di Grup B bersama tuan rumah, Bali United dan Persija Jakarta. Seperti diketahui laga babak penyisihan Grup B Piala Presiden 2024 dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar.

Grup ini bisa dibilang sebagai grup neraka karena dihuni tim-tim elite. Arema FC menjadi tim dengan koleksi gelar Piala Presiden paling banyak dengan 3 trofi.

Baca juga: Reaksi Pelatih Persib soal Hadiah Piala Presiden 2024 Lebih Besar daripada Juara Liga 1

Sementara Persija merupakan juara Piala Presiden edisi 2018.

Bali United merupakan pemilik dua gelar Liga 1 2019 dan 2021-2022, Madura United yang menutup kompetisi musim lalu sebagai runner up Championship Series Liga 1 2023-2024.

Persaingan di Grup B juga diprediksi bakal berlangsung sengit dan menarik karena masing-masing tim melakukan banyak perombakan komposisi musim ini.

Pemain M Rafli saat mengikuti latihan perdana persiapan Liga 1 2024-2025 bersama Arema FC di Stadion Gajayana Kota Malang, Senin (24/6/2024) sore.  KOMPAS.COM/SUCI RAHAYU Pemain M Rafli saat mengikuti latihan perdana persiapan Liga 1 2024-2025 bersama Arema FC di Stadion Gajayana Kota Malang, Senin (24/6/2024) sore.
General Manager Arema FC, Yusrinal Fitriandi, mengatakan target tim di Piala Presiden 2024 adalah mematangkan persiapan tim.

Menurutnya, partisipasi tim di turnamen pramusim ini bakal menjadi ajang mengasah strategi dan mengembalikan pemain menghadapi laga yang kompetitif pasca libur kompetisi musim lalu.

“Piala Presiden bisa jadi ajang kita untuk memberi kesempatan tim pelatih untuk bisa mengeksplore dan mengasah komposisi tim dan strategi dengan maksimal di pertandingan,” ujar pria yang biasa disapa Inal itu.

“Dengan level yang berbeda dari uji coba sebelumnya dan ini sangat penting buat persiapan menyambut musim kompetisi yang baru,” imbuhnya.

Baca juga: Madura United Datangkan Empat Pemain Asing, dari Brasil dan Belanda

Arema FC datang ke turnamen pramusim paling bergengsi dengan menyandang status sebagai juara bertahan.

Rekor gemilang Arema FC yang sudah menggondol 3 trofi juara Piala Presiden, diyakini Inal akan menambah kepercayaan diri pemain.

“Arema FC mempunyai histori sangat bagus di turnamen Piala Presiden ini dengan tiga kali kemenangan (juara) beruntun. Tentunya kemenangan ke-4 akan menjadi semangat yang bagus untuk kepercayaan diri team ini menatap musim baru,” tutur Yusrinal Fitriandi.

Setali tiga uang dengan Arema FC, tim asal Jatim lainnya Madura United juga ingin memanfaatkan turnamen Piala Presiden 2024 untuk menakar kekuatan tim jelang menatap dua kompetisi yang akan dijalani, Liga 1 maupun antar klub Asia.

Pemain Madura United hanya berpelukan usai menjebol gawang Persib Bandung dan menempati posisi kedua Championship Series Liga 1 2023-2024 setelah kalah di final leg kedua yang berakhir dengan skor 1-3 di Stadion Bangkalan, Jumat (31/5/2024) malam.KOMPAS.COM/SUCI RAHAYU Pemain Madura United hanya berpelukan usai menjebol gawang Persib Bandung dan menempati posisi kedua Championship Series Liga 1 2023-2024 setelah kalah di final leg kedua yang berakhir dengan skor 1-3 di Stadion Bangkalan, Jumat (31/5/2024) malam.

Manajer tim Madura United Umar Wachdin berharap dengan komposisi tim yang baru setelah banyak melakukan perombakan pemain di bursa transfer musim ini. Ia berharap tim bisa menunjukkan penampilan terbaiknya.

“Dengan adanya gelaran ini (Piala Presiden), kita bersyukur bisa mengukur sejauh mana kemampuan tim ini untuk bisa tampil di Liga yang sesungguhnya dan kita juga akan tampil di kancah Asia,” ujar pria yang bisa disapa Umar.

“Untuk target sendiri, kami ingin menjadi yang terbaik. Syukur-syukur jika juara, karena melihat komposisi pemain kita yang baru terbentuk ini. Membutuhkan waktu yang sedikit lama agar mendapatkan chemistry-nya kembali,” pungkasnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat