Iqbal Gwijangge, Bek Tengah yang Jadi Top Skor Indonesia di Piala AFF U19 2024
- Iqbal Gwijangge menjadi sosok yang spesial di Timnas U19 Indonesia.
Meskipun berposisi sebagai bek tengah, dia juga top skor di tim pada gelaran Piala AFF U19 2024.
Sejauh ini, Iqbal sudah mengemas tiga gol hasil dari mencetak brace menit ke-21 dan menit ke-43 pada laga pertama babak penyisihan Grup A saat mengalahkan Filipna 6-0.
Satu lagi gol dicetak Iqbal pada menit ke-86 saat Indonesia mengalahkan Kamboja 2-0 pada laga kedua.
Catatan tersebut bahkan membuatnya sempat memuncaki daftar top skor, sebelum akhirnya digeser oleh pemain Australia Jake Najdovski.
Baca juga: Muhammad Kafiatur, Pembeda di Timnas U19 Indonesia Saat Bekuk Kamboja
Iqbal Gwijangge mengungkapkan pencapaian ini tidak terduga.
Sebab sebagai bek ia bertanggung jawab menjaga gawang Timnas Indonesia agar tetap aman tidak kebobolan dari lawan.
Gol-gol yang diciptakan ia anggap sebagai bonus.
“Kadang suka ada feeling sih sebelum pertandingan. Tapi saya tetap menjalankan tugas saya agar gawang cleansheet dan tdk kebobolan. Kita main saja sesuai tugasnya dan insyaalah hasil mengikuti,” ujar pemain Barito Putera itu.
Saat skenario tertentu Iqbal Gwijangge secara otomatis akan meninggalkan posisinya dan langsung naik ke kotak penalti lawan. Menciptakan sebuah situasi yang tidak diduga lawan.
“Kita ada latihan set piece bersama pelatih jadi sudah disiapkan dan ini menjadi bagian dari pelatih juga,” kata pemain kelahiran 9 Agustus 2006 tersebut.
“Iya ada arahan dari pelatih ketika servis atau corner kick untuk saya maju,” imbuhnya.
Baca juga: Timnas U19 Indonesia Vs Timor Leste: Saat Nama Gali Freitas Disebut Indra Sjafri...
Untuk itu ia menegaskan tidak mengejar target sebagai top skor. Prioritasnya saat ini adalah membawa Indonesia melaju sejauh mungkin di turnamen U19 paling bergengsi di Asia Tenggara itu.
“Saya rasa tidak memikirkan top skor. Yang paling penting saya bisa berkontribusi bagi tim dan semoga di laga selanjutnya kita bisa lebih baik dari sebelumnya. Semoga kita bisa masuk final,” ucapnya.
“Ya Alhamdulilah ini berkat kerja keras pemain juga apresiasi untuk pemain dan saya harap kita terus cleansheet sampai juara,” pungkas Iqbal Gwijangge.
Indonesia akan menjalani laga terakhir babak penyisihan Grup A Piala AFF U19 2024 dengan melawan Timor Leste yang akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo Kota Surabaya, Selasa (23/7/2024) malam ini.
Terkini Lainnya
- Persebaya Vs Arema FC, Aremania Beri Motivasi, Derbi tentang Harga Diri
- Pengorbanan Tyronne Tahan Sakit, Persib Tetap Tersingkir dari ACL 2
- Eliano Reijnders Resmi Perpanjang Kontrak di PEC Zwolle hingga 2027
- Atalanta Vs Milan: Fonseca Bicara Analogi "Dokter Gigi" Guardiola
- Trademark Persib di AFC Champions League 2, Menggigit Saat Tertinggal
- Hasil Persik Vs Madura United 1-0: Macan Putih Putus Tren Negatif
- Hasil Borneo FC Vs PSIS, Pesut Etam Ditahan Laskar Mahesa Jenar
- Jadwal Liga Spanyol: Barcelona Vs Real Betis, Real Madrid Vs Girona
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini: Derby Merseyside dan Tottenham Vs Chelsea
- Persebaya Vs Arema FC, Modal Bagus Singo Edan Jalani Derbi Jatim
- Apresiasi Tinggi bagi Keberhasilan Timnas Putri Indonesia di Tengah Absensi Liga
- Harapan Tinggi Lionel Messi untuk Barcelona
- Ancelotti Akui Mbappe Tak dalam Kondisi Terbaik di Real Madrid
- Van Dijk Tidak Mau Bicara soal Kontrak di Liverpool
- Profil Bernard Benyamin van Aert, Mengalir Darah Legenda
- Ronaldo Santai di Kapal Pesiar, Messi Liburan Pakai Pelindung Kaki
- Respons Ramadhan Sananta Catat Gol Tercepat Piala Presiden 2024
- Messi-Suarez Cedera, Batal Main bareng Maarten Paes di MLS All Star