twins2010.com

Menuju 100 Gol David da Silva di Liga Indonesia, Top Skor Persib Sepanjang Masa

Top skor Liga 1 2023-2024 milik Persib Bandung David da Silva sangat realistis bisa mencapai gol ke-100 di Liga Indonesia menatap musim baru 2024-2025.
Lihat Foto

- Top skor Liga 1 2023-2024 David da Silva punya misi pribadi bisa mencetak 100 gol di kompetisi Liga Indonesia. 

Target tersebut sangat realistis dicapai musim ini, di Liga 1 2024-2025, karena pemain yang biasa dipanggil DDS itu hanya butuh beberapa gol lagi untuk bisa mewujudkan itu.

Sejauh ini, perolehan gol David da Silva di Liga Indonesia telah mencapai 96 gol dari 139 laga. 

Penyerang asal Brasil itu hanya butuh empat gol tambahan untuk mencatatkan diri jadi top skor sepanjang masa di Liga Indonesia dengan triple digitnya. 

Baca juga: David da Silva Buru 100 Gol di Liga 1, Beri yang Terbaik untuk Persib

DDS mengatakan akan melakoni secara perlahan, dengan proses yang dilalui bersama Persib pada musim baru. 

Dia hanya melakukan tugasnya sebagai profesional sebagai penyerang utama tim dengan etos kerja keras di setiap hari. 

"Saya melihatnya step by step, ini adalah tugas saya, jadi selama saya bekerja keras, hasilnya akan tiba, itu normal," kata DDS. 

"Saya hanya bekerja keras, saya mengerahkan semua yang terbaik di dalam lapangan dan semua akan tiba setiap pertandingannya," tutur dia. 

Baca juga: David da Silva, Pemain Tersubur Era Liga 1 Indonesia

Capaian DDS menuju 100 gol di Liga Indonesia sudah dimulai ketika ia memperkuat Persebaya Surabaya di Liga 1 2018. 

Pada musim perdananya, ia langsung mencetak 20 gol dari 23 pertandingan berkostum Bajul Ijo. 

Bersama Persib, David da Silva juga memecahkan beberapa rekor klub, di antaranya melampaui capaian 21 gol dalam semusim milik Sutiono Lamso dan Sergio van Dijk. 

Lalu, ia kini menjadi top skor Persib sepanjang masa—sementara—dengan sumbangsih 61 gol dari 82 laga. 

Baca juga: Launching Persib 2024, Pesta Rakyat, Perkenalkan Jersey Baru-Sponsor

"Jika terus mengerahkan 100 persen pada pekerjaanmu, hal bagus akan datang secara konstan," ujarnya. 

"Saya harap tentu bisa melakukannya (cetak 100 gol) dengan baik dan jumlah gol itu akan berhenti dihitung ketika saya sudah pensiun," katanya. 

Penyerang Persib Bandung David da Silva tampak berdoa sebelum memasuki lapangan pertandingan pramusim di turnamen Piala Presiden 2024./ADIL NURSALAM Penyerang Persib Bandung David da Silva tampak berdoa sebelum memasuki lapangan pertandingan pramusim di turnamen Piala Presiden 2024.

Pemain berusia 34 tahun ini senang jika rekor tersebut bisa tercapai di Liga 1 2024-2025 nanti. Dia tetap akan bekerja keras. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat