twins2010.com

Bahrain Vs Indonesia: STY Fokus Performa Tim daripada Balas Dendam

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memberikan arahan kepada anak-anak asuhnya di Bahrain dalam persiapan laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Minggu (6/10/2024).
Lihat Foto

- Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memberikan pandangan soal kekalahan yang pernah dialami Garuda pada 12 tahun lalu saat melawan Bahrain.

Shin Tae-yong menanggapi hal tersebut menjelang bertemu lawan yang sama, Bahrain, dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang akan digelar di Bahrain National Stadium, Kamis (10/10/2024). 

Dalam riwayat pertemuan, timnas Indonesia pernah kalah telak 0-10 dari Bahrain pada 2012 dalam Kualifikasi Piala Dunia 2014.

Dalam sepasang pertemuan itu, skuad Garuda mesti mengakui keunggulan Bahrain. Indonesia takluk 0-2 kala menjamu Bahrain di Jakarta.

Ketika ganti bertamu ke Kota Manama, pil pahit mesti ditelan timnas Indonesia yang kalah dengan skor telak 0-10.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Bahrain Vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Menurut Transfermarkt, Indonesia dan Bahrain sudah berhadapan sebanyak tujuh kali.

Indonesia berhasil menang dua kali, dua kali imbang, dan tiga kali harus mengakui keunggulan Bahrain.

Dalam tiga pertemuan terakhir melawan Bahrain, Garuda mencatatkan dua kekalahan dan satu kemenangan. 

Meskipun demikian, Shin Tae-yong mengakui ia tidak terlalu memahami situasi tim saat kekalahan telak itu terjadi.

Kini Shin Tae-yong dan timnya berfokus pada usaha menampilkan permainan terbaik, tanpa terbebani rekor masa lalu.

Baca juga: Timnas Indonesia Tak Sendirian, Suporter Garuda Akan Hadir di Bahrain

"Daripada kita balas dendam, ya mungkin kita fokus permainan saja." ucap Shin Tae-yong.

Ia menegaskan pentingnya tim bermain dengan ciri khas dan mampu keluar dari tekanan lawan.

"Bagaimana kami memenangi pertandingan ini dengan permainan yang kami suka. Permainan yang kami mau," katanya. 

Pelatih berusia 53 tahun tersebut juga memberikan update mengenai kondisi dua pemain baru yang dinaturalisasi, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders. 

Baca juga: Jadwal Bahrain Vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Shin Tae-yong mengakui Hilgers dan Reijnders tiba terlambat karena perjalanan yang panjang, tetapi ia berharap mereka segera pulih dan beradaptasi dengan tim.

Kedua pemain tersebut diperkirakan akan tampil untuk pertama kalinya saat menghadapi Bahrain.

"Fokusnya ke pemulihan saja. Harapan saya harus bagus dalam latihan," tuturnya.

(Lukman Adhi Kurniawan/Bolasport)

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat