twins2010.com

Jepang Rampungkan Latihan Perdana, Peningkatan Timnas Indonesia Jadi Perhatian

Timnas Jepang latihan perdana di Lapangan ABCD, Komplek GBK, Senin (11/11/2024).
Lihat Foto

- Timnas Jepang merampungkan latihan perdana jelang menghadapi Indonesia dalam lanjutan laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. 

Latihan Samurai Biru (Timnas Jepang) berlangsung di Lapangan ABCD, Kompleks Gelora Bung Karno (SUGBK), Senin (11/11/2024) sore hari. 

Dalam latihan tadi, menurut pantauan , terdapat enam pemain Jepang yang sudah berlatih. 

Mereka ialah Kosei Tani, Yuto Nagatomo, Hiroki Sekine, Kota Takai, Ritsu Doan dan Joel Chima Fujita. 

Baca juga: Hasil Venezia Vs Parma: Bobol Kiper Jepang dalam 5 Menit, Tim Jay Idzes Tumbang

Rombongan pertama Samurai Biru itu hanya melakukan latihan pemulihan dalam tempo satu jam. 

"Hari ini hujan, tapi kami melakukan latihan yang sangat baik seperti yang Anda lihat. Kami mempersiapkan diri dengan baik untuk pertandingan," ujar Nagatomo kepada awak media selepas latihan. 

Jepang bakal menghadapi Indonesia pada Jumat (15/11/2024). 

Laga timnas Indonesia vs Jepang akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). 

Menyambut duel tersebut, Nagatomo mewaspadai kekuatan baru yang ada di tim Garuda. 

Terlebih, saat ini timnas Indonesia banyak diperkuat beberapa pemain yang bermain di Eropa. 

Baca juga: Alasan Shin Tae-yong Tak Panggil Justin Hubner ke Timnas Indonesia

"Level tim Indonesia sedang meningkat. Saya tahu akan menjadi laga yang sulit. Seperti yang bisa kita lihat di sini," ungkap Nagatomo

"Kita lihat masyarakat Indonesia punya banyak ketertarikan dari sepak bola. Kami sangat tidak sabar," tutur eks pemain Inter Milan tersebut. 

Terakhir kali Indonesia bersua dengan Jepang adalah dalam ajang Piala Asia 2023 yang dimainkan pada Januari 2024 di Qatar.

Saat itu, Indonesia harus takluk 1-3 dari Jepang. Gol ke gawang Jepang diciptakan oleh Sandy Walsh. 

Komposisi timnas Indonesia sudah banyak berubah sejak terakhir kali berhadapan dengan Jepang di Piala Asia 2023 silam. 

Tim besutan Shin Tae-yong kedatangan amunisi tambahan seperti Mees Hilgers, Jay Idzes, Maarten Paes, dan Thom Haye. 

Pemain naturalisasi baru, Kevin Diks, juga sudah bisa dimainkan melawan Jepang dan akan menambah kedalaman skuad Garuda. 

Laga mendatang akan sangat penting bagi Jay Idzes dkk yang tengah mengincar posisi empat besar. 

Saat ini, Indonesia menempati posisi kelima Grup C dengan torehan 3 poin dari empat laga yang sudah dimainkan. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat