twins2010.com

Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Champions, Man City Buang Keunggulan 3-0

Reaksi Erling Haaland usai laga Man City vs Feyenoord di ajang Liga Champions yang bergulir di Stadion Etihad, Manchester, pada Selasa (26/11/2024) atau Rabu dini hari WIB. 
Lihat Foto

- Manchester City membuang keunggulan 3-0 dan hanya bisa meraih hasil seri saat melawan Feyenoord di Liga Champions 2024-2025. 

Pertandingan Man City vs Feyenoord di Stadion Etihad, Rabu (27/11/2024) dini hari WIB, tuntas dengan skor 3-3.

Erling Haaland membawa The Citizens, julukan Man City, unggul lewat tendangan penaltinya pada menit ke-44. 

Man City lalu menambah dua gol beruntun lewat Ilkay Guendogan (50') dan Haaland yang kembali mencatatkan nama di papan skor tiga menit berikutnya. 

Baca juga: Hasil Man City Vs Feyenoord 3-3, Badai Belum Berlalu bagi Guardiola

Namun, Man City gagal menjaga keunggulan 3-0 setelah Feyenoord Feyenoord mencetak tiga gol dalam 15 menit terakhir.

Gol-gol Feyenoord yang menyamakan kedudukan dan membuat mereka pulang dengan satu poin dicetak Anis Hadj-Moussa (75'), Santiago Gimenez (82'), dan David Hancko (89'). 

Hasil ini membuat Man City menjadi tim pertama dalam sejarah Liga Champions yang memimpin tiga gol setelah 75 menit dan gagal menang. 

Man City juga belum menang dalam enam pertandingan terakhir di semua kompetisi dengan rincian lima kekalahan dan satu imbang. 

Baca juga: Hasil Man City Vs Feyenoord 3-3, Kritik Keras Pandit Inggris terhadap Pasukan Pep

Sementara Man City cuma gagal menang, tim-tim besar lainnya meraih poin penuh dini hari tadi seperti Arsenal, Bayern Muenchen, Barcelona, hingga Inter Milan

Arsenal pesta lima gol di kandang Sporting CP, tim yang sebelumnya mengalahkan Man City, berkat Gabriel Martinelli, Kai Havertz, Gabriel Magalhaes, Bukayo Saka, dan Leandro Trossard. 

Adapun Sporting cuma mampu mencetak satu gol atas nama Goncalo Inacio. Sementara, Bayern Muenchen dan Inter Milan kompak menang 1-0. 

Kemenangan Inter hadir berkat gol bunuh diri, sedangkan gol Bayern Muenchen yang melawan Paris Saint-Germain (PSG) dibukukan Kim Min-jae. 

Baca juga: Hasil Barcelona Vs Brest 3-0, Lewandowski Capai 100 Gol di Liga Champions

Seperti Arsenal, Atalanta, Bayer Leverkusen, dan Atletico Madrid juga banjir gol.

Atalanta menang telak 6-1 atas Young Boys, Leverkusen mengalahkan RB Salzburg 5-0, dan Atletico Madrid meraih kemenangan 6-0 di markas Sparta Praha. 

Adapun Barcelona menang 3-0 saat menjamu Brest dan AC Milan mengalahkan Slovan Bratislava dengan skor 3-2. 

Sementara itu, Inter Milan memuncaki klasemen Liga Champions 2024-2025 dengan 13 poin hasil dari empat kemenangan dan satu imbang. 

Baca juga: Hasil Inter Milan Vs RB Leipzig 1-0, Gol Bunuh Diri Bawa Nerazzurri Menang

Lautaro Martinez dkk mengungguli Barcelona dan Liverpool yang sama-sama mengoleksi 12 poin. 

Tim-tim yang melengkapi delapan besar adalah Atalanta, Bayer Leverkusen, AS Monaco, Arsenal, dan Sporting. 

Delapan tim teratas lolos otomatis ke babak 16 besar dan peringkat 9-24 akan bermain di fase play-off.

Sementara, tim yang berada di peringkat 25-36 tersingkir dari Liga Champions dan kompetisi antarklub Eropa. 

Klasemen Liga Champions

No Klub D M S K -/+ P
1
Inter
5 4 1 0 7 13
2
Barcelona
5 4 0 1 13 12
3
Liverpool
4 4 0 0 9 12
4
Atalanta
5 3 2 0 10 11
5
Leverkusen
5 3 1 1 6 10
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Rabu (27/11/2024) pukul 05:07 WIB

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat