FC Copenhagen Menang Tipis Berkat Penalti Kevin Diks
- Pemain Timnas Indonesia, Kevin Diks, memperpanjang rekor sebagai eksekutor penalti tulen FC Copenhagen saat membawa timnya menang tipis atas Dinamo Minsk dalam ajang laga UEFA Conference League 2024-2025.
FC Copenhagen kembali melanjutkan perjalanan mereka di kompetisi kasta ketiga Eropa, UEFA Conference League 2024-2025.
Pada matchday 4, FC Copenhagen bertemu dengan wakil Belarusia, Dinamo Minsk.
FC Copenhagen bertindak sebagai tim tamu dengan bertandang ke markas Dinamo-Minsk di Stadion Mehdi Huseynzade pada Kamis (28/11/2024) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.
Bek Timnas Indonesia, Kevin Diks, seperti biasa diturunkan sebagai starter bagi juara 15 kali Liga Denmark tersebut dan bermain selama 90 menit penuh.
Baca juga: Dua Klub Eropa Targetkan Kevin Diks, Termasuk Tim Indonesia
Meski bertindak sebagai tim tamu, FC Copenhagen mampu mendominasi jalannya pertandingan.
Raksasa asal Denmark tersebut mencatatkan 68 persen penguasaan bola atas tuan rumah.
Selain itu, FC Copenhagen juga mampu melepaskan 13 tembakan dengan 4 di antaranya mengarah ke gawang Dinamo-Minsk.
Tidak heran, FC Copenhagen berhasil unggul cepat atas Dinamo-Minsk saat laga baru berjalan 6 menit.
Penyerang andalan mereka, Mohamed Elyounoussi, sukses memecah kebuntuan dengan mencetak gol pertama untuk timnya.
Namun, tuan rumah mampu memanfaatkan sedikit peluang yang mereka ciptakan. Hanya 7 menit setelah gol Elyounoussi, Dinamo-Minsk berhasil memberikan balasan.
Baca juga: Kevin Diks Bangga dengan Debutnya di Timnas Indonesia
Raymond Adeola keluar sebagai sosok antagonis bagi lini belakang FC Copenhagen pada menit ke-13.
Setelah kebobolan gol penyeimbang, anak-anak asuh Jacob Neestrup mulai kesulitan untuk kembali unggul.
Berbagai peluang diciptakan oleh FC Copenhagen sepanjang babak pertama walau tidak ada lagi gol yang tercipta.
Upaya Viktor Claesson dkk. pun akhirnya terjawab saat pertandingan memasuki babak kedua.
Terkini Lainnya
- Liverpool Tak Mau Berpikir Kejauhan, Waspada dengan Kejutan
- Guardiola Bertekad Bangun Kembali Man City Usai Hancur di Anfield
- Arne Slot Tak Mau Liverpool Terbuai Kemenangan atas Man City
- Mbappe Disebut Ancelotti Fantastis, bagi Courtois seperti Botol Saus
- Mo Salah Beri Kode Pergi Usai Liverpool Lukai Man City
- Timnas Putri Indonesia ke Final Piala AFF 2024, Libas Singapura 3-0
- Hasil Madura United Vs Persebaya: Rashid 2 Gol, Bajul Ijo Menangi Derbi Suramadu
- Man United Spesialis Gol Kilat, Antara Keberuntungan dan Tuntutan Amorim
- Liverpool Berikan Noda Besar di Karier Pep Guardiola
- Arema FC Lakukan Evaluasi, Kehadiran Aremania di Stadion Masih Minim
- Edoardo Bove Kolaps, Toldo Sorot Persatuan Pemain Fiorentina dan Inter
- Doakan Kakang dan Robi, Beckham Putra Bertekad Bisa Bela Timnas Lagi
- Hasil PSM Makassar Vs Borneo FC: Juku Eja ke 3 Besar Usai Menang 1-0
- Hasil PSBS Biak Vs Malut United, Gol Correa-Sayuri Bawa Kie Raha Menang 3-1
- Bagaimana Port FC Pastikan Kelolosan dari Grup Meski Ditahan Persib
- Bojan Hodak Geram Pemain Persib Beri Gol Murah untuk Port FC
- Klasemen Persib di AFC Champions League 2 Usai Vs Port FC, Maung Ada Harapan
- Hasil Port FC Vs Persib Bandung, Gol David da Silva Selamatkan Maung
- Rizky Ridho Dukung Persija Miliki Kandang Permanen