Ronaldo Sebut Man United seperti Akuarium, Yakin Amorim Setop Badai

- Cristiano Ronaldo mengibaratkan eks klubnya Man United seperti akuarium. CR7 yakin problem MU bukan tentang pelatih dan Ruben Amorim bisa hentikan badai.
Man United belum jua menemukan kestabilan meski telah melakukan pergantian pelatih, dari Erik ten Hag ke Ruben Amorim.
Tim beralias Setan Merah itu seperti jalan di tempat. MU asuhan Amorim kini menempati tangga 14 klasemen Liga Inggris, posisi yang sama ketika Erik ten Hag menerima amanat pemecatan pada 28 Oktober 2024 silam.
Man United besutan Amorim saat ini hanya berjarak delapan angka dari zona degradasi.
“Saya mengatakan ini satu setengah tahun yang lalu dan saya akan terus mengatakannya: masalahnya bukan pada pelatih," ucap Cristiano Ronaldo mengomentari eks timnya di Globe Soccer Awards 2024 di Dubai, Jumat (27/12/2024).
Baca juga: Cristiano Ronaldo Sabet Dua Penghargaan di Globe Soccer Awards 2024
Ronaldo merupakan eks idola Man United. Penyerang yang kini membela Al Nassr itu pernah membela panji Setan Merah pada kurun 2003-2009 dan 2021-2022.
Bersama Man United, Ronaldo meraih tiga gelar juara Premier League dan satu trofi Liga Champions.
Sejak 2013, persis setelah sang pelatih legendaris Sir Alex Ferguson pensiun, Man United kesulitan untuk kembali mencapai titik tertinggi.
Sampai sekarang, MU belum lagi merasakan nikmat meraih gelar juara Liga Inggris dan Liga Champions.
Baca juga: Ronaldo Sindir Ballon dOr di Globe Soccer Awards, Bela Vinicius Jr
Menurut Ronaldo, permasalahan Man United bukan soal pelatih, tetapi lebih dalam, menyangkut organisasi klub secara keseluruhan.
“Ini seperti akuarium dan Anda memiliki ikan di dalamnya dan ikan itu sakit, dan Anda mengeluarkannya dan memperbaiki masalahnya," ujar Ronaldo dilansir dari Sky Sports.
“Jika Anda memasukkannya kembali ke dalam akuarium, ia akan sakit lagi. Ini adalah masalah Manchester United. Ini adalah hal yang sama,” katanya menjelaskan.
Ronaldo pun menaruh keyakinan kepada kompatriotnya, Ruben Amorim, yang kini tengah dalam tekanan karena rentetan hasil negatif.
Amorim sejauh ini belum bisa menghadirkan perbaikan nyata di tubuh Man United. Dalam tujuh laga menukangi Setan Merah di Premier League, Amorim hanya mampu mempersembahkan dua kemenangan.
Sebanyak lima laga berujung dengan sebuah hasil imbang dan empat kekalahan. Amorim sebelumnya telah mewanti-wanti bahwa badai akan datang menerpa Man United.
Terkini Lainnya
- Qarrar Firhand Finish Top 5 di Trofeo di Primavera
- Hasil Bali United Vs Malut United 1-1: Laskar Kie Raha 5 Laga Tak Terkalahkan
- EPA U18: Semen Padang-ASIOP Tantang Persija di Semifinal, Punya Modal Apik
- PSIM Promosi, Penantian Panjang Terbayar Lunas, seperti Sudah Jalan Tuhan
- Hasil Arema FC Vs PSS 6-2: Hujan 8 Gol, Singo Edan Menang Besar
- PSIM Promosi, Akhiri Penantian 18 Tahun, "Kula Nuwun" Liga 1
- Barcelona Vs Rayo Vallecano: Kans Barca Gusur Real Madrid dari Puncak
- Tyronne del Pino Terluka karena Lemparan Fan, Persib Ambil Langkah Tegas
- PSIM Promosi ke Liga 1, Siap Berebut Gelar Juara Liga 2 Lawan Bhayangkara FC
- Hasil PSIM Vs PSPS 2-1: PSIM Promosi ke Liga 1, Berhias Panenka Rafinha
- Rizky Ridho Yakin Persija Bangkit, Berharap Dilirik Patrick Kluivert
- Fabregas Kagumi Daya Juang Como, Siap Tabrak Tembok 10 Meter
- Marc Klok Ungkap Ketegangan di Ruang Ganti Persib Saat Tertinggal 0-2 dari Persija
- Man United Dilibas Spurs, Amorim: Banyak Masalah, Pekerjaan Saya Sangat Sulit
- Ketum Jakmania Minta Maaf atas Insiden-insiden di Persija Vs Persib
- Malut United Vs Persija: Misi Macan Taklukkan Gelora Kie Raha
- Ronaldo Sindir Ballon d'Or di Globe Soccer Awards, Bela Vinicius Jr
- Cristiano Ronaldo Sabet Dua Penghargaan di Globe Soccer Awards 2024
- Klasemen Liga Inggris: Arsenal ke Posisi 2, Tempel Liverpool
- Hasil Arsenal Vs Ipswich 1-0: Kai Havertz Bawa Gunners Geser Chelsea