Klasemen Liga Inggris: Catatan Kelam Man United, Chelsea Antiklimaks

- Manchester United mengalami performa terburuk dalam 94 tahun terakhir, sedangkan Chelsea mengalami antiklimaks di Liga Inggris musim 2024-2025.
Matchweek ke-19 Liga Inggris 2024-2025 berlangsung pada Senin (30/12/2024) waktu setempat atau Selasa dini hari WIB.
Tiga pertandingan berlangsung hampir bersamaan, yakni Aston Villa vs Brighton and Hove Albion, Ipswich Town vs Chelsea, dan Manchester United vs Newcastle United.
Kejutan muncul dalam duel antara Ipswich Town dan Chelsea di Stadion Portman Road.
Baca juga: Hasil Man United Vs Newcastle, Setan Merah Terkapar Lagi di Old Trafford
Tim tuan rumah berhasil mengalahkan The Blues dengan skor 2-0.
Dua gol yang dicetak oleh Ipswich Town masing-masing berasal dari Liam Delap lewat penalti pada menit ke-12 dan Omari Hutchinson pada menit ke-53.
Kekalahan ini menjadi yang kedua berturut-turut bagi Chelsea di Liga Inggris musim ini.
Setelah meraih delapan kemenangan beruntun, Enzo Fernandez dan rekan-rekannya kini tidak mampu mencetak kemenangan dalam tiga pertandingan terakhir.
Posisi Chelsea pun terjun bebas ke peringkat 4 klasemen sementara dengan 35 poin dari 19 laga.
Baca juga: Andre Onana Disarankan Hengkang dari Man United
Sementara itu, Manchester United kembali menghadapi kekalahan mengecewakan melawan Newcastle United.
Bermain di Stadion Old Trafford, tim Setan Merah kalah dengan skor 0-2.
Andre Onana harus memungut bola dari gawangnya setelah Alexander Isak mencetak gol di menit ke-4.
Joelinton menambah keunggulan Newcastle pada menit ke-19, juga melalui sundulan.
Meski Manchester United berusaha menyerang, tidak ada gol yang berhasil mereka cetak hingga akhir pertandingan.
Dengan hasil ini, Manchester United berada di posisi ke-14 klasemen sementara dengan koleksi 22 poin dari 19 pertandingan.
Manchester United juga mencatatkan sejarah buruk, menjadi tim terburuk dalam 94 tahun.
Data dari Opta Joe menunjukkan bahwa Setan Merah telah kalah enam kali sepanjang Desember 2024, jumlah terbanyak dalam sebulan sejak September 1930.
Baca juga: Amad Diallo Ingin Bikin Sejarah di Man United, Siap Main Jadi Kiper
Manchester United perlu melakukan evaluasi untuk memperbaiki posisi mereka di klasemen Liga Inggris musim ini.
Berikut adalah hasil lengkap matchweek ke-19 Liga Inggris 2024-2025:
- Leicester 0-2 Manchester City (Savinho 21', Erling Haaland 74')
- Everton 0-2 Nottingham Forest (Chris Wood 15', Morgan Gibbs-White 61')
- Fulham 2-2 Bournemouth (Raul Jimenez 40', Harry Wilson 72'; Evanilson 51', Dango Quattara 89')
- Crystal Palace 2-1 Southampton (Trevoh Chalobah 31', Eberechi Eze 52'; Tyler Dibling 15')
- Tottenham Hotspur 2-2 Wolverhampton Wanderers (Rodrigo Bentancur 12', Brennan Johnson 45 3'; Hwang Hee-chan 7', Jorgen Strand Larsen 87')
- West Ham United 0-5 Liverpool (Luis Diaz 30', Cody Gakpo 40', Mohamed Salah 44', Trent Alexander-Arnold 54', Diogo Jota 84')
- Aston Villa 2-2 Brighton and Hove Albion (Ollie Watkins 36'-pen, Morgan Rogers 47'; Simon Adingra 12', Tariq Lamptey 81')
- Ipswich Town 2-0 Chelsea (Liam Delap 12'-pen, Omari Hutchinson 53')
- Manchester United 0-2 Newcastle United (Alexander Isak 4', Joelinton 19')
Klasemen Liga Inggris 2024-2025:
Klasemen Liga Inggris
No | Klub | D | M | S | K | -/+ | P |
1 |
![]() |
18 | 14 | 3 | 1 | 28 | 45 |
2 |
![]() |
19 | 11 | 4 | 4 | 7 | 37 |
3 |
![]() |
18 | 10 | 6 | 2 | 19 | 36 |
4 |
![]() |
19 | 10 | 5 | 4 | 15 | 35 |
5 |
![]() |
19 | 9 | 5 | 5 | 11 | 32 |
Klasemen selengkapnya |
Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Selasa (31/12/2024) pukul 06:38 WIB
Terkini Lainnya
- EPA U18: Semen Padang-ASIOP Tantang Persija di Semifinal, Punya Modal Apik
- PSIM Promosi, Penantian Panjang Terbayar Lunas, seperti Sudah Jalan Tuhan
- Hasil Arema FC Vs PSS 6-2: Hujan 8 Gol, Singo Edan Menang Besar
- PSIM Promosi, Akhiri Penantian 18 Tahun, "Kula Nuwun" Liga 1
- Barcelona Vs Rayo Vallecano: Kans Barca Gusur Real Madrid dari Puncak
- Tyronne del Pino Terluka karena Lemparan Fan, Persib Ambil Langkah Tegas
- PSIM Promosi ke Liga 1, Siap Berebut Gelar Juara Liga 2 Lawan Bhayangkara FC
- Hasil PSIM Vs PSPS 2-1: PSIM Promosi ke Liga 1, Berhias Panenka Rafinha
- Rizky Ridho Yakin Persija Bangkit, Berharap Dilirik Patrick Kluivert
- Fabregas Kagumi Daya Juang Como, Siap Tabrak Tembok 10 Meter
- Marc Klok Ungkap Ketegangan di Ruang Ganti Persib Saat Tertinggal 0-2 dari Persija
- Man United Dilibas Spurs, Amorim: Banyak Masalah, Pekerjaan Saya Sangat Sulit
- Ketum Jakmania Minta Maaf atas Insiden-insiden di Persija Vs Persib
- Ole Romeny Dipuji Media Inggris Setelah Memperkuat Oxford United
- Ipswich Vs Chelsea, Kemenangan Pertama Ipswich di Kandang sejak 2002
- Hasil Man United Vs Newcastle, Setan Merah Terkapar Lagi di Old Trafford
- Sergio Conceicao Resmi Jadi Pelatih AC Milan, Gantikan Paulo Fonseca
- Jadwal Final Piala AFF 2024 Vietnam Vs Thailand
- Hasil Thailand Vs Filipina 3-1 (4-3 agg), Gajah Perang ke Final!