Barcelona Juara Piala Super Spanyol, Rekor 100 Persen Hansi Flick di Final

- Barcelona menjuarai Piala Super Spanyol 2025 usai melibas Real Madrid 5-2. Pelatih Barcelona, Hansi Flick, pun menjaga rekor selalu menang dalam enam final!
Barcelona menggilas rival abadi mereka, Real Madrid, dalam pertandingan final Piala Super Spanyol 2025 yang berlangsung di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi.
Partai Real Madrid vs Barcelona yang digelar pada Minggu (12/1/2025) atau Senin (13/1/2025) dini hari WIB tuntas dengan skor 2-5.
Kesuksesan menjuarai Piala Super Spanyol 2025 menambah gemilang catatan pelatih Barcelona, Hansi Flick.
Baca juga: Real Madrid Vs Barcelona 2-5: Bencana Los Blancos, Cuma Mbappe yang Puaskan Ancelotti
Hansi Flick tercatat selalu menang dalam enam final yang pernah dihadapinya sebagai pelatih. Rasio kemenangannya pada partai puncak 100 persen!
Sebelumnya, Hansi Flick pernah membawa Bayern Muenchen berjaya di final DFB Pokal dan Liga Champions 2019-2020.
Ia juga membawa Bayern menang di final Piala Super Jerman 2020-2021, final Piala Super Eropa 2020, dan partai puncak Piala Dunia Klub 2020-2021.
Hasil final Piala Super Spanyol 2025 memastikan Flick tak pernah kalah di final. Kemenangan itu juga menegaskan rekor apik Flick di El Clasico.
Dalam dua kesempatan menjalani El Clasico sebagai pelatih Barcelona, Flick mempersembahkan kemenangan (4-0/LaLiga 2024-2025) dan 5-2 (final Piala Super Spanyol 2025).
"Pertandingan yang kami mainkan di Madrid memberi kami keyakinan untuk memenangkan pertandingan seperti ini."
"Dan kami menunjukkannya dalam reaksi kami saat kebobolan gol pertama," ucap Flick, menyinggung kemenangan 4-0 Barca atas Madrid di pentas LaLiga musim ini sebagai pelecut kebangkitan timnya di final Piala Super Spanyol.
Baca juga: Piala Super Spanyol: Barcelona Juara, Eksploitasi Pertahanan Bobrok Real Madrid
Real Madrid memang berhasil membuka skor lebih dulu melalui Kylian Mbappe pada menit ke-5. Gol tersebut justru membangkitkan semangat Barcelona.
Setelah gol pembuka tersebut, Barcelona langsung membalas dengan agresif dengan torehan empat gol di babak pertama.
Gol pertama Barcelona dicetak oleh Lamine Yamal pada menit ke-22, sebelum Robert Lewandowski mengubah kedudukan menjadi 2-1 melalui sepakan penalti pada menit ke-36.
Raphinha kemudian menambah keunggulan Barca menjadi 3-1 via sundulan pada menit ke-39.
Terkini Lainnya
- Piala Asia U20 2025: Talenta Striker Indonesia Jens Raven Disorot AFC
- Prediksi Skor Manchester City Vs Real Madrid: Garansi Kemunculan Gol
- Adam Alis Curi Hati Pelatih Persib, Potensi Pukau Patrick Kluivert
- Man City Vs Real Madrid: Kuartet Ofensif El Real Mustahil Dikontrol
- Persija Vs Persib: Tyronne Siap ke Kandang Macan, Memori Derbi di Spanyol
- Cerita Nadeo Argawinata soal Pertemuan dengan Asisten Pelatih Timnas
- Persija Vs Persib, Bojan Hodak: Macan Kemayoran dalam Tekanan!
- Landzaat dan Pastoor ke Ternate, Sehari Menjelajah Sejarah dan Keindahan Alam di Kota Rempah
- Kebobolan 3 Gol Lawan Malut United, Nadeo Argawinata Tetap Optimistis Dipanggil Lagi ke Timnas Indonesia
- Radja Nainggolan Kembali Merumput, Ini Kata Sang Pelatih
- Pengakuan Simone Inzaghi Soal Gol Kontroversial di Inter Vs Fiorentina
- Como Tawar Theo Hernandez Rp 1 Triliun, Bukti Otot Finansial Pemilik Indonesia
- Jay Idzes Berbicara Soal Duel dengan Lautaro Martinez
- Divock Origi "Magabut", Beban Finansial AC Milan
- Venezia Vs Inter, Jay Idzes Sadar Harus Terus Kerja Keras
- Patrick Kluivert Bersua 5 Pemain Timnas Indonesia, Mimpi Sama untuk Garuda