twins2010.com

Pertemuan Perdana Patrick Kluivert dan Menpora, Optimisme untuk Timnas

Menteri Pemuda dan Olahraga RI, Dito Ariotedjo saat berbincang dengan rombongan Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan pelatih timnas Indonesia Patrick Kluivert di kantor Kemenpora Jakarta, Senin (13/1/2024) siang.
Lihat Foto

- Setelah resmi diperkenalkan sebagai pelatih baru timnas Indonesia di Hotel Mulia Jakarta, Minggu (12/1/2025), Patrick Kluivert langsung memulai berbagai aktivitas.

Salah satu agenda perdana Patrick Kluivert adalah berkunjung ke Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta dan bertemu Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Dito Ariotedjo, di Kantor Kemenpora, Senin (13/1/2024) siang.

Dalam kunjungan tersebut, ia didampingi asistennya, Denny Landzaat, serta Ketua Umum PSSI Erick Thohir berserta rombongan.

Pertemuan ini menjadi momen pertama Patrick Kluivert bertatap muka langsung dengan Menpora sejak ditunjuk sebagai nakhoda baru skuad Garuda.

Baca juga: Quentin Jakoba Umumkan Diri Jadi Pelatih Fisik Timnas Indonesia

Menpora Dito Ariotedjo menyambut baik kedatangannya beserta rombongan. Ia mengungkapkan bahwa pembahasan selama pertemuan berlangsung positif dan penuh antusiasme.

Salah satu topik utama yang dibicarakan adalah rencana legenda timnas Belanda itu untuk membawa timnas Indonesia meraih prestasi gemilang.

"Saya bersama Mas Wamen baru saja menerima kunjungan perdana dari pelatih Timnas Indonesia yang baru, Patrick Kluivert, bersama asistennya, Denny Landzaat. Mereka dibawa langsung oleh Pak Ketum PSSI, Erick Thohir," ujar Dito Ariotedjo dari rekaman suara yang diterima

"Kami berdiskusi panjang lebar, dan antusiasmenya dari tim kepelatihan sangat terasa."

Baca juga: Patrick Kluivert Belum Mau Bicara Kekurangan Timnas Indonesia Era STY

Selain itu, ia menyoroti langkah proaktif Patrick Kluivert dan Denny yang juga akan mengunjungi beberapa kota pada awal Februari untuk mencari pemain-pemain potensial dari berbagai daerah.

"Yang paling saya bahagia mendengarnya adalah Coach Patrick dan Coach Denny langsung melihat Timnas U20 di Madya. Mereka juga berencana kembali Februari untuk melihat potensi atlet nasional dan daerah," imbuhnya.

Saat ini Patrick Kluivert memang memiliki tugas yang tidak mudah. Pada Maret mendatang, timnas Indonesia akan menghadapi Australia dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Baca juga: Patrick Kluivert Beri Pesan ke Suporter Garuda dari Dalam SUGBK

Dengan waktu yang terbatas, persiapan matang menjadi prioritas agar Indonesia mampu bersaing di ajang bergengsi tersebut.

Dito Ariotedjo berharap kehadirannya akan memberikan dampak positif bagi timnas Indonesia. Ia menilai aura dan optimisme yang dibawa bersama timnya mampu membawa perubahan signifikan.

"Mereka sangat semangat memaksimalkan scouting dan pembinaan atlet nasional. Bahkan, semalam mereka sudah makan malam dengan lima pemain, dan suasananya sangat kekeluargaan," pungkasnya. 

"Dari diskusi kami, aura dan optimismenya sangat positif. Semoga mereka bisa membawa progres yang lebih baik untuk Timnas kita."

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat