Kyle Walker Bisa Gabung AC Milan, Asalkan...

- Kyle Walker dihadapkan pada persimpangan pilihan. Dia punya peluang bergabung ke AC Milan atau memilih mengikuti jejak Cristiano Ronaldo berlaga di Liga Arab Saudi. Ada sejumlah pertimbangan.
AC Milan menunjukkan ketertarikan untuk merekrutnya, tetapi dengan syarat hanya jika Walker pergi secara gratis dari Manchester City.
Bursa transfer musim dingin untuk Januari 2025 telah resmi dimulai. Berbagai klub Eropa mulai memperkuat tim mereka dengan pemain baru.
Baca juga: Manchester City Dukung Kyle Walker Melawan Pelecehan Rasis
Salah satu klub yang aktif adalah AC Milan, yang kini dilatih oleh Sergio Conceicao. Setelah berhasil meraih Piala Super Italia, performa tim ini sedang mengalami penurunan.
Dalam laga Liga Italia, Davide Calabria dan rekan-rekannya hanya mampu meraih hasil imbang 1-1 melawan Cagliari di Stadion San Siro pada Sabtu (11/1/2025).
Dalam situasi ini, AC Milan tampaknya mencari strategi instan dengan mendatangkan pemain baru.
Dua nama yang banyak dibicarakan adalah Kyle Walker dan Marcus Rashford. Namun, untuk Walker, AC Milan memiliki syarat yang cukup unik.
Baca juga: Kyle Walker Diminta Pensiun dari Timnas Inggris
Menurut Fabrizio Romano, AC Milan hanya akan merekrut Walker jika ia bersedia pergi secara gratis.
Artinya, Walker harus memutuskan kontraknya dengan Manchester City, yang masih berlaku hingga 30 Juni 2026.
"Milan tertarik untuk berdiskusi dengan Walker dengan harapan tidak akan mengeluarkan biaya transfer, jika Man City membiarkannya pergi secara gratis saat ini," ungkap Fabrizio Romano di media sosial.
Di sisi lain, beberapa klub dari Arab Saudi juga menunjukkan ketertarikan terhadap Walker.
Klub-klub tersebut mungkin menawarkan tawaran yang lebih menarik dibandingkan AC Milan.
Sementara itu, Manchester City memerlukan dana dari penjualan Walker untuk mendatangkan pemain baru di bursa transfer Januari ini.
Baca juga: Divock Origi Magabut, Beban Finansial AC Milan
Al Nassr menjadi salah satu klub yang diisukan berminat merekrut mantan bek Tottenham Hotspur tersebut.
Menariknya, Cristiano Ronaldo dilaporkan telah meminta kepada manajemen Al Nassr untuk merekrut Walker.
Kehadiran Walker di Al Nassr diyakini akan semakin memperkuat tim dalam persaingan meraih trofi Liga Arab Saudi dan Liga Champions Asia di sisa musim ini.
Jika Walker ingin mendukung Manchester City, melanjutkan karier di Arab Saudi mungkin menjadi pilihan yang lebih logis.
Baca juga: CR7 Dikabarkan Ingin Tinggalkan Al Nassr tapi Ditolak 4 Klub Eropa
Pasalnya, jika ia memilih bergabung dengan AC Milan, Manchester City akan dikenai biaya kompensasi untuk pengakhiran kontrak lebih awal bagi Walker.
Terkini Lainnya
- Prediksi Skor Manchester City Vs Real Madrid: Garansi Kemunculan Gol
- Adam Alis Curi Hati Pelatih Persib, Potensi Pukau Patrick Kluivert
- Man City Vs Real Madrid: Kuartet Ofensif El Real Mustahil Dikontrol
- Persija Vs Persib: Tyronne Siap ke Kandang Macan, Memori Derbi di Spanyol
- Cerita Nadeo Argawinata soal Pertemuan dengan Asisten Pelatih Timnas
- Persija Vs Persib, Bojan Hodak: Macan Kemayoran dalam Tekanan!
- Landzaat dan Pastoor ke Ternate, Sehari Menjelajah Sejarah dan Keindahan Alam di Kota Rempah
- Kebobolan 3 Gol Lawan Malut United, Nadeo Argawinata Tetap Optimistis Dipanggil Lagi ke Timnas Indonesia
- Radja Nainggolan Kembali Merumput, Ini Kata Sang Pelatih
- Pengakuan Simone Inzaghi Soal Gol Kontroversial di Inter Vs Fiorentina
- Como Tawar Theo Hernandez Rp 1 Triliun, Bukti Otot Finansial Pemilik Indonesia
- Perasaan Nadeo Kemasukan 3 Gol Saat Dipantau Landzaat dan Pastoor
- Klasemen Liga 1: Bali United Vs Persik 1-3, Macan Putih Tempel Persija
- Boaz Solossa Harap Patrick Kluivert Bawa Angin Segar, Dukung Penuh Timnas Indonesia
- Bangkok United Vs Buriram United, Pratama Arhan Debut di Duel Papan Atas
- Patrick Kluivert Beri Bocoran Pemain Naturalisasi, Jebolan Premier League
- Patrick Kluivert Soal Waktu Bermain Minim Beberapa Personel Diaspora