Penerjemah Shin Tae-yong Balas Sindiran Bung Towel: Masih Belum Puaskah?

- Jeong Seok-seo atau yang akrab disapa Jeje membalas sindiran pengamat yang ditujukan kepada eks pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Jeong Seok-seo ikut bereaksi terhadap sindiran yang dialamatkan pengamat sepak bola, Tommy Welly alias Bung Towel kepada Shin Tae-yong.
"Saya tidak balas Anda bukan karena saya tidak punya mulut atau di posisi tidak benar," tulis Jeong Seok-seo di melalui fitur Instagram Story.
"Tolong jaga etika sama beliau setidaknya," tulis Jeong Seok-seo pada Senin (13/1/2025) malam.
Sebelumnya, Bung Towel membuat sebuah Story di Instagram tentang momen Shin Tae-yong mempromosikan sebuah restoran cepat saji.
Baca juga: Shin Tae-yong Buka Suara Usai Diberhentikan Timnas Indonesia, Doa buat Garuda
Bung Towel mengunggah ulang video promosi STY itu dan membubuhkan komentar "Memang cocoknya jualan..".
Komentar dari Tommy Welly tersebut disertai dengan emoji tertawa.
Selama ini, Tommy Welly atau Bung Towel memang dikenal sebagai pengamat yang tak segan untuk mengkritik kinerja STY selama menukangi timnas Indonesia.
Kendati demikian, Jeong Seok-seo tampak menyayangkan bahwa sindiran dari Bung Towel tetap muncul meski STY sudah tak lagi duduk di kursi peracik taktik timnas Indonesia.
"Di mata Anda bisa tidak baik, dan memang akhirnya sudah tidak di sini tapi apa masih belum puas kah @bungtowel8?" ucap Jeong Seok-seo, sosok yang akrab disapa Jeje, melalui Instagram Story pada Senin (13/1/2025).
Baca juga: Kluivert Perlu Jaga Warisan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia
Shin Tae-yong telah resmi diberhentikan sebagai pelatih timnas Indonesia pada 6 Januari 2025 silam.
Pelatih asal Korea Selatan itu sempat membawa timnas Indonesia melaju sampai babak 16 besar Piala Asia 2023 yang digelar tahun lalu di Qatar.
Sepanjang sejarah partisipasi di Piala Asia, baru pada edisi 2023 timnas Indonesia mampu menapak sampai 16 besar.
Shin Tae-yong juga meloloskan timnas U23 Indonesia sampai semifinal Piala Asia U23 2024.
Dalam perjalanan ke babak empat besar Piala Asia U23 2024, SkuadGaruda arahan STY sempat mengalahkan Korea Selatan pada perempat final.
Baca juga: Marc Klok Beri Klarifikasi soal Sebutan Diktator untuk Shin Tae-yong
Terkini Lainnya
- Persib Skuad Tertua di Liga 1, Tak Semua Pemain Muda Bisa Main untuk Maung Bandung
- Ibrahimovic Bahas Perbandingan Joao Felix dan Kaka di AC Milan
- Radja Nainggolan Bicara Pengalaman di Penjara: Diperlakukan bak Pablo Escobar
- Piala Asia U20 2025: Talenta Striker Indonesia Jens Raven Disorot AFC
- Prediksi Skor Manchester City Vs Real Madrid: Garansi Kemunculan Gol
- Adam Alis Curi Hati Pelatih Persib, Potensi Pukau Patrick Kluivert
- Man City Vs Real Madrid: Kuartet Ofensif El Real Mustahil Dikontrol
- Persija Vs Persib: Tyronne Siap ke Kandang Macan, Memori Derbi di Spanyol
- Cerita Nadeo Argawinata soal Pertemuan dengan Asisten Pelatih Timnas
- Persija Vs Persib, Bojan Hodak: Macan Kemayoran dalam Tekanan!
- Landzaat dan Pastoor ke Ternate, Sehari Menjelajah Sejarah dan Keindahan Alam di Kota Rempah
- Kebobolan 3 Gol Lawan Malut United, Nadeo Argawinata Tetap Optimistis Dipanggil Lagi ke Timnas Indonesia
- Adam Alis Curi Hati Pelatih Persib, Potensi Pukau Patrick Kluivert
- Jadwal Liga Inggris: Nottingham Forest Vs Liverpool, Chelsea Vs Bournemouth
- Kepemimpinan Jay Idzes di Venezia Jadi Perhatian Media Italia
- Jairo Riedewald Jalani Proses Naturalisasi, Pernah Membatik di Indonesia