Kurang dari Sebulan, Sergio Conceicao Temukan Akar Masalah AC Milan

- Pelatih AC Milan, Sergio Conceicao, yang belum genap sebulan bertugas, telah mengenali akar masalah yang mengganggu performa timnya.
Permasalahan AC Milan telah terdeteksi oleh Conceicao setelah keberhasilan menjuarai Piala Super Italia 2025 diikuti dengan performa mengecewakan kala ditahan Cagliari di pentas Serie A.
Pada pekan ke-20 Serie A Liga Italia 2024-2025, AC Milan bermain imbang 1-1 kala melawan Cagliari di San Siro, pada Sabtu (11/1/2025).
Milan sempat memimpin berkat gol Alvaro Morata pada menit ke-51, tetapi gawang mereka kebobolan oleh gol Nadir Zortea empat menit kemudian.
Baca juga: AC Milan Dihadapkan Pilihan Sulit, antara Rashford atau Walker
Hasil tersebut tentunya menjadi debut yang kurang memuaskan bagi Conceicao sebagai pelatih Milan di Liga Italia.
Sebab, dalam dua pertandingan pertamanya menukangi Il Rossoneri (Si Merah-Hitam), Conceicao sukses membawa Milan menang atas Juventus (2-1) dan Inter Milan (3-2) di Piala Super Italia 2025.
Conceicao pun tak ragu menyebut penampilan Milan pada 45 menit awal laga kontra Cagliari merupakan babak pertama terburuk di sepanjang karier melatihnya.
Jurnalis Italia, Pietro Mazzara, menyatakan bahwa Conceicao telah memahami masalah mentalitas tim sejak awal kedatangannya.
Conceicao dilantik sebagai pelatih Milan pada 30 Desember 2024 silam, menggantikan Paulo Fonseca yang dipecat.
"Kata-kata Sergio Conceicao setelah laga Milan-Cagliari sangatlah tepat," ungkap Mazzara, dilansir dari Sempre Milan.
"Pelatih I Rossoneri mendefinisikan babak pertama pertandingan Sabtu malam sebagai yang terburuk dari sebuah tim sejak ia melatih."
Baca juga: Kyle Walker Bisa Gabung AC Milan, Asalkan...
"Masalah mentalitas tim jauh lebih dalam daripada yang diperkirakan," tuturnya menambahkan.
Milan masih terus menunjukkan penyakit serupa seperti di era kepelatihan Paulo Fonseca, yakni kerap tergelincir ketika bersua tim-tim yang di atas kertas seharusnya bisa mereka kalahkan.
"I Rossoneri mengalami kesulitan, terlepas dari siapa yang duduk di bangku cadangan," kata Mazzara.
Milan saat ini berada di urutan ke-8 dengan 28 poin dari 18 pertandingan. Rossoneri terpaut delapan angka dari Lazio yang berada di peringkat empat.
Apabila tak ingin tercecer lebih jauh dalam perburuan pos empat besar, Milan wajib meraih hasil terbaik saat melawan Como.
Duel Como vs Milan akan digelar di Stadion Giuseppe Sinigaglia pada Selasa (14/1/2025) atau Rabu pukul 00.30 WIB.
Terkini Lainnya
- Ibrahimovic Bahas Perbandingan Joao Felix dan Kaka di AC Milan
- Radja Nainggolan Bicara Pengalaman di Penjara: Diperlakukan bak Pablo Escobar
- Piala Asia U20 2025: Talenta Striker Indonesia Jens Raven Disorot AFC
- Prediksi Skor Manchester City Vs Real Madrid: Garansi Kemunculan Gol
- Adam Alis Curi Hati Pelatih Persib, Potensi Pukau Patrick Kluivert
- Man City Vs Real Madrid: Kuartet Ofensif El Real Mustahil Dikontrol
- Persija Vs Persib: Tyronne Siap ke Kandang Macan, Memori Derbi di Spanyol
- Cerita Nadeo Argawinata soal Pertemuan dengan Asisten Pelatih Timnas
- Persija Vs Persib, Bojan Hodak: Macan Kemayoran dalam Tekanan!
- Landzaat dan Pastoor ke Ternate, Sehari Menjelajah Sejarah dan Keindahan Alam di Kota Rempah
- Kebobolan 3 Gol Lawan Malut United, Nadeo Argawinata Tetap Optimistis Dipanggil Lagi ke Timnas Indonesia
- Radja Nainggolan Kembali Merumput, Ini Kata Sang Pelatih
- Adam Alis Curi Hati Pelatih Persib, Potensi Pukau Patrick Kluivert
- Man United Vs Leicester di Piala FA, Amorim Antusias Hadapi Van Nistelrooy
- Kluivert Lakukan Safari pada Februari, Pantau Bakat untuk Timnas Indonesia
- Daniel Maldini Taklukkan De Gea, Disebut Fenomenal oleh Pengganti Nesta
- Coach Kluivert, Selamat Datang di Era Keraguan
- Monza Vs Fiorentina 2-1: Nesta Pergi, Ada Harapan dari Maldini