Timnas Futsal Putri Indonesia Lolos ke Piala Asia 2025

- Timnas futsal putri Indonesia memastikan kelolosan ke Piala Asia U20 2025 setelah menang telak 6-0 atas India.
Timnas Futsal Putri Indonesia meraih kemenangan besar atas India dalam pertandingan kedua Grup B Kualifikasi Piala Asia Futsal Putri 2025.
Laga itu berlangsung di GOR Amongrogo, Yogyakarta, pada Jumat (17/1/2025).
Gol-gol yang membawa kemenangan untuk Garuda Pertiwi dicetak oleh Ikeu Rosita, Insyafadya Salsabillah, Fitri Rosdiana, Novita Murni, Diah Tri Lestari, dan Nisma Francida.
Dengan dua kemenangan dari dua pertandingan di fase kualifikasi, timnas futsal putri Indonesia telah memastikan kelolosan ke putaran final Piala Asia Futsal Putri 2025.
Baca juga: Timnas Futsal Putri Indonesia Raih Peringkat Ketiga di Piala AFF Futsal 2024
Sebab, Garuda Pertiwi saat ini berada di puncak klasemen Grup B dengan 6 poin, unggul dalam produktivitas gol dari Hong Kong yang berada di posisi kedua.
Sejatinya, timnas futsal putri Indonesia masih menyisakan satu pertandingan melawan Hong Kong pada hari Minggu (19/1/2025).
Namun, partai itu hanya akan menentukan siapa yang akan menjadi juara Grup B Kualifikasi Piala Asia Futsal Putri 2025.
Perlu dicatat bahwa pemenang dan runner-up grup, ditambah satu tim peringkat tiga terbaik (total 9 tim) akan mendapatkan tiket kelolosan ke Piala Asia Futsal Putri 2025.
Piala Asia Futsal Putri 2025 direncanakan akan berlangsung di China dari tanggal 7 hingga 18 Mei 2025.
"Alhamdulillah, timnas futsal putri lolos ke Piala Asia 2025," ucap Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, melalui akun Instagram pribadinya.
"Kemenangan 6-0 melawan India memastikan Timnas Futsal Putri meraih satu tiket ke Piala Asia 2025."
"Timnas Futsal Putri akan bertanding di Piala Asia 2025 pada Mei 2025 di China, semangat," tutur Erick melanjutkan.
Baca juga: Juara Piala AFF Futsal 2024, Timnas Futsal Diguyur Bonus Rp 7,8 Miliar
Sementara itu, pelatih timnas futsal putri Indonesia, Luis Estrela, menyampaikan rasa syukurnya dan mengucapkan terima kasih kepada para suporter.
"Tentu yang utama saya mengucapkan terima kasih untuk seluruh pendukung," kata Luis Estrela setelah pertandingan.
Terkini Lainnya
- Tottenham Vs Man United, Penjelasan Amorim Soal Minim Pergantian
- Juventus Vs Inter 1-0, Inzaghi Khawatir Nerazzurri Mulai Melambat
- Betis Vs Real Sociedad 3-0, Antony Kembali Menggila di Saat MU Merana
- Klasemen Serie A Usai Juventus Vs Inter, Nerazzurri Batal ke Puncak
- Fiorentina Vs Como 1907 0-2, Kata Fabregas Setelah Kemenangan Krusial
- Timnas U20 Indonesia Vs Uzbekistan 1-3, Doni Tri Pamungkas Minta Maaf
- Update Klasemen Premier League Setelah Man United Kalah di Spurs
- Hasil Juventus Vs Inter 1-0, Bianconeri Cegah Inter ke Puncak
- Hasil Tottenham Vs Man United 1-0: Spurs Libas Setan Merah yang Pincang
- Babak I Tottenham Vs Man United: Spurs Unggul 1-0, Vicario Gemilang
- Hasil Liverpool Vs Wolves 2-1: Mo Salah Bikin Gol, The Reds Mantap di Puncak
- Persija Vs Persib: Sesal Carlos Pena Macan Buang Keunggulan, lalu Tertahan
- Hasil Persija Vs Persib, Rizky Ridho Minta Maaf kepada The Jakmania
- Timnas U20 Indonesia Vs Uzbekistan 1-3: Kesalahan Dihukum dengan Gol
- Hasil PSIS Vs PSM Makassar 1-1: Usai 2 Gol Dianulir, Penalti Yuran Pastikan Skor Imbang
- Betis Vs Real Sociedad 3-0, Antony Kembali Menggila di Saat MU Merana
- Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib Kalah Perdana, Persebaya Tumbang di Kandang
- Persebaya Vs Malut United: Paul Munster Minta Maaf Usai Bajul Ijo 3 Kali Kalah
- Hasil Persib Bandung vs Dewa United 0-2, Maung Kalah Perdana Musim Ini
- Haaland Perpanjang Kontrak di Man City, Shearer Tahu Rekornya Akan Patah
- Erling Haaland Teken Kontrak 9,5 Tahun di Man City, Ada Faktor Guardiola