twins2010.com

Formasi Amorim Dikecam, Man United Terancam Degradasi

Pelatih Manchester United, Ruben Amorim. Gambar diambil pada 1 Desember 2024 saat Manchester United berhadapan dengan Everton dalam laga Premier League.
Lihat Foto

- Pernyataan Ruben Amorim setelah pertandingan melawan Brighton & Hove Albion makin menimbulkan kecemasan di kalangan penggemar Manchester United.

"Kami mungkin merupakan tim terburuk dalam sejarah Manchester United," kata Amorim seusai laga, Minggu (19/1/2025) waktu setempat, seperti dikutip dari AFP.

Menurut Amorim, situasi ini harus diakui. 

"Saya tahu Anda (wartawan) menginginkan berita utama, tapi saya mengatakan ini karena kita harus mengakuinya dan mengubahnya," lanjut Amorim.

Baca juga: Ruben Amorim: Ini Mungkin Tim MU Terburuk Sepanjang Sejarah

Pernyataan ini makin menebalkan kekhawatiran fans setelah kekalahan 1-3 Manchester United melawan Brigton di Old Trafford. Banyak pendukung yang mulai khawatir Manchester United bakal terdegradasi di musim ini. 

Formasi 3-4-3 yang dimodifikasi Amorim menjadi 3-4-2-1 menurut para fans tidak sesuai dengan skuad yang ada. 

Namun, dalam konferensi pers seusai pertandingan tersebut, Amorim bersikukuh tidak akan mengubah pilihan formasi itu.  

"Saya memiliki satu cara untuk melakukan sesuatu. Saya tahu itu akan memberikan hasil. Namun, kami harus mengalami momen-momen ini."

Baca juga: Bruno Fernandes Cemas Usai Manchester United Kalah dari Brighton

 

Reaksi penggemar pun beragam, ada yang tetap mendukung tetapi banyak yang merasa khawatir tim mereka bisa terdegradasi.

Sejumlah penggemar mempertanyakan kemampuan Amorim, yang dinilai hanya mengandalkan satu sistem permainan untuk klub sebesar Manchester United.

Amorim pun tak menampik situasi ini. 

"Bayangkan arti situasi ini buat Manchester United, (juga) buat saya. Kita mendapatkan pelatih baru yang kalah lebih banyak dari pelatih sebelumnya. Saya paham itu semua," kata dia.

Namun, buat Amorim, yang bisa dilakukan sekarang adalah terus melanjutkan usaha di sisa pertandingan liga.

"Ini memang momen berat, tapi kita harus melanjutkan langkah. Tak ada cara lain," kata dia.

Baca juga: Ribut di Piala FA: Manchester United dan Arsenal Mestinya Kena Sanksi

Kekalahan Manchester United melawan Brighton pada Minggu (19/1/2025) merupakan pertandingan pekan ke-22 Premier League. Menjadi menyesakkan karena lagi-lagi mereka kalah di kandang.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat