Hasil Al Khaleej Vs Al Nassr: Ronaldo 2 Gol, Tim Pioli Menang 3-1

- Cristiano Ronaldo menyumbang dua gol kala Al Nassr membekuk Al Khaleej 3-1 di Liga Arab Saudi. CR7 kini telah mengemas 919 gol di sepanjang karier.
Al Nassr asuhan Stefano Pioli mampu membawa pulang kemenangan 3-1 kala mengunjungi markas Al Khaleej di Stadion Prince Mohammed Bin Fahd, Dammam.
Dalam laga Liga Arab Saudi 2024-2025 antara Al Khaleej vs Al Nassr yang digelar pada Selasa (21/1/2025) itu, Cristiano Ronaldo muncul sebagai pembuka jalan kemenangan timnya.
Baca juga: Hasil Al Taawoun Vs Al Nassr: Ronaldo Buntu, Laporte Jadi Penyelamat
Kebuntuan sempat melanda Al Nassr sampai laga melewati durasi satu jam.
Padahal, tuan rumah Al Khaleej sejak menit ke-34 harus bermain dengan 10 orang usai Saeed Al Hamsal kena kartu merah.
Al Nassrr baru bisa mengemas gol ketika pertandingan memasuki menit ke-65. Cristiano Ronaldo sukses mengemas gol ke-12 di Liga Arab Saudi 2024-2025.
Proses gol bermula dari penetrasi Angelo dari sisi kanan penyerangan Al Nassr. Pemain sayap asal Brasil itu lantas memberikan bola kepada Otavio yang merangsek menuju kotak penalti.
Baca juga: Man United Vs Southampton: Saat Amad Diallo Lewati Rekor Ronaldo...
Pergerakan Otavio memancing perhatian pemain-pemain belakang Al Khaleej. Gelandang asal Portugal itu lantas memberikan operan ke arah belakang kepada Ronaldo.
Ronaldo lantas melepas sebuah sepakan mendatar ke arah pojok kiri gawang Al Khaleej.
Kiper tim tuan rumah hanya bisa melihat terpaku bola sepakan Ronaldo bergulir menuju gawangnya.
Inilah gol ke-918 di sepanjang karier Ronaldo bersama klub dan tim nasional. Ia butuh 82 lagi untuk mencapai torehan sensasional 1.000 gol.
Baca juga: Cristiano Ronaldo Ungkap Solusi untuk Masalah Manchester United
Berkat gol Ronaldo itu, Al Nassr seperti di atas angin. Namun, pukulan justru mendera anak asuh Stefano Pioli pada menit ke-77.
Ali Lajami dinilai menyentuh bola di dalam kotak 16 meter Al Nassr. Alhasil, hadiah penalti pun diberikan wasit kepada Al Khaleej.
Kostas Fortounis (80') yang maju sebagai algojo penalti Al Khaleej sukses menjalankan tugasnya.
Ia mengecoh kiper Al Nassr, Bento, dan memastikan kedudukan berubah menjadi 1-1.
Beruntung bagi Stefano Pioli, anak asuhnya menunjukkan reaksi cepat. Selang satu menit setelah kebobolan, Al Nassr bisa memulihkan keunggulan via sepakan sang bek kanan.
Sultan Al Ghannam lolos dari jebakan offside dan melepas sebuah tembakan kaki kanan yang bersarang di pojok kiri gawang Al Khaleej.
Ronaldo lantas menyegel kemenangan Al Nassr dengan sebuah gol tambahan pada injury time, persisnya menit ke-90+8.
Ia tinggal melakukan penyelesaian mudah dengan mendorong masuk bola operan Saad Haqawi. Gol nomor 919 pun diperoleh oleh pria berinisial CR7.
Terkini Lainnya
- Hasil Piala FA, Sejarah Usai Liverpool Tersingkir dari Tim Buntut Championship
- Hasil Plymouth Vs Liverpool 1-0, The Reds Tersingkir oleh Tim Dasar Kasta Kedua!
- Venezia Vs AS Roma 0-1, Jay Idzes Gemilang dalam Kekalahan
- Klasemen Liga 1 Usai PSIS Vs Persib, Kunci Maung Menang dengan 10 Pemain
- Thom Haye dan Almere City Ciptakan Kejutan di Utrecht
- Hasil PSIS Vs Persib 0-1, 10 Pemain Maung Bandung Bawa Pulang 3 Poin
- HT PSIS Vs Persib 0-1: Diwarnai Kartu Merah, Maung Bandung Unggul
- Tersingkir dari Timnas U20 Indonesia, Arkhan Kaka Fokus Bantu Persis Solo Bangkit
- Erick Thohir Sebut Tak Ada yang Tak Mungkin bagi Timnas U20 Indonesia
- Thom Haye Selalu Nantikan Momen Nyanyikan Indonesia Raya
- Erick Thohir Ungkap Alasan Jarang Tonton Liga 1: Saya Harus Netral
- Link Live Streaming PSIS Vs Persib, Kickoff 19.00 WIB
- Ukir Sejarah di AC Milan, Santiago Gimenez Bersiap untuk Laga Emosional Lawan Feyenoord
- Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia setelah Ole Romeny Jadi WNI
- Hasil PSS Vs Bali United 1-2: Gol Salto Rahmat Arjuna, Tendangan Pisang Irfan Jaya
- Link Live Streaming PSIS Vs Persib, Kickoff 19.00 WIB
- HT PSIS Vs Persib 0-1: Diwarnai Kartu Merah, Maung Bandung Unggul
- Masih Berjuang, Persija Minta Izin Pakai GBK untuk Laga Melawan Persib