Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Vs Chelsea 3-1, Anak Patrick Kluivert Bersinar

- Hasil Liga Inggris memuat kemenangan 3-1 Man City atas Chelsea dan kegemilangan Justin Kluivert membawa Bournemouth menggilas Nottingham Forest.
Partai pekan ke-23 Liga Inggris 2024-2025 antara Man City vs Chelsea digelar di Etihad Stadium pada Sabtu (25/1/2025).
Meskipun sempat tertinggal oleh gol cepat Noni Madueke, The Citizens berhasil membalikkan keadaan dan menang 3-1.
Josko Gvardiol menyamakan kedudukan pada menit ke-42, diikuti oleh gol dari Erling Haaland dan Phil Foden, masing-masing pada menit 68 dan 87.
Baca juga: Hasil Man City Vs Chelsea 3-1: Manfaatkan Blunder Sanchez, The Citizens Kembali ke 4 Besar
Dengan kemenangan ini, Man City kini menduduki posisi keempat klasemen Liga Inggris dengan 41 poin dari 23 pertandingan.
Sementara Chelsea harus turun ke posisi keenam dengan 40 poin.
Dalam laga lain, anak dari pelatih timnas Indonesia, Patrick Kluivert, yaitu Justin Kluivert, menunjukkan performa gemilang dengan membantu Bournemouth meraih kemenangan telak atas Nottingham Forest.
Bournemouth berhasil mencatatkan kemenangan 5-0 kala menjamu Nottingham Forest di Stadion Vitality, Sabtu (25/1/2025).
Baca juga: Hasil Wolves Vs Arsenal 0-1, Gol Calafiori Bawa 10 Pemain Gunners Berjaya
Justin Kluivert menjadi bintang lapangan dengan mencetak gol pertama pada menit ke-9 dari luar kotak penalti.
Empat gol lain Bournemouth bersumber dari hattrick Dango Ouattara (55', 61', 87') serta sebuah torehan Antoine Semenyo (90+1'). Satu dari tiga gol Outtara bersumber dari assist Kluivert.
Kemenangan Bournemouth ini cukup mengejutkan, terutama karena Nottingham Forest merupakan tim yang menunjukkan performa baik dengan memenangkan 4 dari 5 laga terakhir mereka.
Hasil lengkap pekan ke-23 Liga Inggris:
- Brighton 0-1 Everton (Ndiaye 42'-pen)
- Liverpool 4-1 Ipswich (Szoboszlai 11', Mo Salah 35', Cody Gakpo 44', 46'; Greaves 90')
- Southampton 1-3 Newcastle (Bednarek 10'; Isak 26'-pen, 30', Tonali 51')
- Wolves 0-1 Arsenal (Calafiori 74')
- Bournemouth 5-0 Nottingham Forest (Justin Kluivert 9', Dango Ouattara 55', 61', 87', Antoine Semenyo 90+1')
- Man City 3-1 Chelsea (Josko Gvardiol 42', Erling Haaland 68', Phil Foden 87'; Noni Madueke 3')
Klasemen Liga Inggris
No | Klub | D | M | S | K | -/+ | P |
1 |
![]() |
22 | 16 | 5 | 1 | 33 | 53 |
2 |
![]() |
23 | 13 | 8 | 2 | 23 | 47 |
3 |
![]() |
23 | 13 | 5 | 5 | 6 | 44 |
4 |
![]() |
23 | 12 | 5 | 6 | 17 | 41 |
5 |
![]() |
23 | 12 | 5 | 6 | 14 | 41 |
Klasemen selengkapnya |
Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Minggu (26/01/2025) pukul 05:48 WIB
Terkini Lainnya
- Pengakuan Simone Inzaghi Soal Gol Kontroversial di Inter Vs Fiorentina
- Como Tawar Hernandez Rp 1 Triliun, Bukti Otot Finansial Pemilik Indonesia
- Perasaan Nadeo Kemasukan 3 Gol Saat Dipantau Landzaat dan Pastoor
- Feyenoord Vs Milan: Joao Felix Yakini Taktik Ultra Ofensif Fantastic 4
- Timnas U20 Indonesia Sampai di China, Siap Tempur Lawan Iran di Piala Asia
- Prediksi Susunan Pemain Man City Vs Real Madrid, Darurat Pertahanan Los Blancos
- Inter Milan Cetak Gol dari Sepak Pojok Kontroversial, Fiorentina Marah
- Jadwal Liga Champions: Man City Vs Real Madrid, Juventus Vs PSV
- Inter Milan Vs Fiorentina 2-1: Ramai karena Kontroversi Sepak Pojok
- Man City Vs Real Madrid: Ancelotti Sebut The Citizens Lawan Tersulit
- Hasil Drawing Piala FA: Man City Vs Plymouth, Man United Jumpa Fulham
- Hasil Doncaster Rovers Vs Crystal Palace 0-2: The Eagles Lolos, Tak Bernasib seperti Liverpool
- Klasemen Liga Italia: Libas Fiorentina, Inter Tempel Ketat Napoli
- Hasil Inter Milan Vs Fiorentina 2-1: Nerazzurri Revans, Dekati Napoli
- Hasil Wolves Vs Arsenal 0-1, Gol Calafiori Bawa 10 Pemain Gunners Berjaya
- Liverpool Vs Ipswich, Momen Mo Salah Lewati Rekor Thierry Henry
- Hasil Liverpool Vs Ipswich 4-1, Gakpo Bersinar di Anfield