Indra Sjafri Yakin 23 Pemain Timnas U-20 Indonesia Pilihan Terbaik

- Timnas U20 Indonesia telah menetapkan 23 pemain yang akan berpartisipasi dalam Piala Asia U20 2025.
Sebelumnya, ada 28 pemain yang dipersiapkan untuk serangkaian uji coba melawan Yordania, Suriah, dan India.
Beberapa pemain, seperti Arkhan Kaka dan Meshaal Hamzah, tidak masuk dalam skuad akhir.
Dua pemain yang hampir berstatus Warga Negara Indonesia, Dion Markx dan Tim Geypens, juga tidak terpilih karena sudah melewati batas pendaftaran saat proses naturalisasi.
Baca juga: Bertolak 9 Februari, Ini Skuad Timnas Indonesia untuk Piala Asia U20 2025
Indra Sjafri, pelatih timnas U20, berkeyakinan bahwa 23 pemain yang terpilih adalah opsi terbaik saat ini.
"Semoga 23 pemain ini mampu memberikan kemampuan maksimal dan menjadi jawaban bagi harapan seluruh masyarakat Indonesia," ujar Indra Sjafri.
Dia optimis bahwa skuad ini dapat memberikan performa maksimal di ajang Piala Asia U20 mendatang.
"Kami optimistis dapat meraih hasil terbaik di Piala Asia U20 2025," tambahnya.
Menurut dia, para pemain yang terpilih telah menunjukkan perkembangan yang signifikan di klub masing-masing, sehingga tim pelatih tinggal fokus memaksimalkan potensi yang ada.
Baca juga: Jadwal Timnas U20 Indonesia di Piala Asia U20 2025
Indra juga mengucapkan terima kasih kepada klub-klub Liga 1 dan Liga 2 atas kerja sama dan komunikasi yang baik.
Hal ini memungkinkan para pemain mendapatkan manfaat dari dua kompetisi tersebut, baik di level klub maupun tim nasional.
Dia menambahkan bahwa menit bermain di klub memiliki peran penting bagi perkembangan pemain muda.
"Tentu untuk pemain-pemain debutan karena mereka di klub diberi kepercayaan dan kesempatan bermain," ucapnya.
"Sehingga muncul di timnas U20, pemain-pemain baru yang lebih berkualitas," lanjutnya.
Baca juga: Kurniawan DY Gabung Timnas U20 Indonesia, Diiringi Harapan Lolos ke Piala Dunia
Indra menekankan bahwa tim pelatih telah melakukan serangkaian tes yang mendalam terhadap seluruh pemain.
Memilih 23 pemain untuk timnas U20 Indonesia membutuhkan pertimbangan yang matang, termasuk tes fisik, mengingat jadwal padat yang akan dihadapi di Piala Asia.
"Kami validasi dari berbagai data melalui serangkaian tes yang dilakukan mulai dari fisik, medis, psikotes dan berbagai parameter tes lainnya," katanya.
Dari 23 pemain yang lolos seleksi, ada Evandra Florasta, yang adalah jebolah timnas U17 Indonesia.
"Sangat bangga di tim ini ada satu pemain yang berasal dari timnas U17 yang bisa menembus, yakni Evandra Florasta," sebut Indra.
Terkini Lainnya
- Qarrar Firhand Finish Top 5 di Trofeo di Primavera
- Hasil Bali United Vs Malut United 1-1: Laskar Kie Raha 5 Laga Tak Terkalahkan
- EPA U18: Semen Padang-ASIOP Tantang Persija di Semifinal, Punya Modal Apik
- PSIM Promosi, Penantian Panjang Terbayar Lunas, seperti Sudah Jalan Tuhan
- Hasil Arema FC Vs PSS 6-2: Hujan 8 Gol, Singo Edan Menang Besar
- PSIM Promosi, Akhiri Penantian 18 Tahun, "Kula Nuwun" Liga 1
- Barcelona Vs Rayo Vallecano: Kans Barca Gusur Real Madrid dari Puncak
- Tyronne del Pino Terluka karena Lemparan Fan, Persib Ambil Langkah Tegas
- PSIM Promosi ke Liga 1, Siap Berebut Gelar Juara Liga 2 Lawan Bhayangkara FC
- Hasil PSIM Vs PSPS 2-1: PSIM Promosi ke Liga 1, Berhias Panenka Rafinha
- Rizky Ridho Yakin Persija Bangkit, Berharap Dilirik Patrick Kluivert
- Fabregas Kagumi Daya Juang Como, Siap Tabrak Tembok 10 Meter
- Marc Klok Ungkap Ketegangan di Ruang Ganti Persib Saat Tertinggal 0-2 dari Persija
- Man United Dilibas Spurs, Amorim: Banyak Masalah, Pekerjaan Saya Sangat Sulit
- Ketum Jakmania Minta Maaf atas Insiden-insiden di Persija Vs Persib
- Real Madrid Vs Leganes Tanpa Mbappe dan Bellingham
- Premier League: Ada 13 Kesalahan VAR Musim Ini, Ingin Tingkatkan Komunikasi
- Mantan Pemain Thailand Sentil Proyek Naturalisasi Pemain, Hanya Jalan Pintas