Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

– Paris Saint-Germain (PSG) bakal melakoni laga menghadapi Borussia Dortmund dalam leg kedua semifinal Liga Champions 2023-2024.
Laga PSG vs Dortmund dalam jadwal Liga Champions berlangsung di Stadion Parc des Princes pada Rabu (8/5/2024) dengan kickoff 02.00 WIB.
Adapun informasi mengenai link live streaming PSG vs Dortmund di Liga Champions bakal tersemat di akhir artikel ini.
Dortmund mempunyai keuntungan karena tim berjulukan Die Borussen itu unggul secara agregat skor 1-0 atas PSG.
Baca juga: PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik
Walau demikian, Dortmund memasang alarm dengan kehadiran striker asal Perancis, Kylian Mbappe, di kubu PSG.
Kylian Mbappe merupakan pemain buas saat berada di depan gawang lawan.
Secara keseluruhan, Mbappe sudah membukukan 43 gol dari 45 pertandingan di semua kompetisi bersama PSG pada musim 2023-2024.
Bek Dortmund, Mats Hummels, pun mengakui Mbappe mempunyai kelebihan dari segi kecepatan sebagai seorang striker.
Baca juga: PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...
Oleh sebab itu, Hummels menjelaskan, Dortmund bakal mencegah Mbappe dengan kekuatan tim yang solid.
“Anda hanya bisa bertahan melawannya (Mbappe) sebagai sebuah tim,” kata Hummels, dikutip dari laman resmi UCL.
“Dengan kecepatan yang sulit ditandingi, ia tak bisa dilawan sendirian,” ucap mantan pemain Bayern Muenchen itu.
“Namun, dia hanya satu bagian dari tim PSG, Anda harus tetap waspada terhadap banyak pemain lainnya,” katanya melanjutkan.
Sementara itu, pelatih PSG, Luis Enrique, mempunyai tekad besar untuk mengalahkan Borussia Dortmund.
Baca juga: Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang
Juru racik berkebangsaan Spanyol itu meyakini, kans PSG untuk membalikkan keadaan saat melawan Dortmund masih terbuka.
“Tujuannya adalah mencapai final dan untuk mewujudkan itu kami harus lebih baik dari tim hebat seperti Dortmund,” ucap Enrique.
“Selalu ada ruang untuk perbaikan dan kami telah berusaha. Dua gol bisa dicetak dalam tiga detik, tetapi secara bersamaan kami juga kebobolan dua gol,” tuturnya.
Link live streaming PSG vs Dortmund
Laga PSG vs Dortmund dapat ditonton melalui link berikut >>> LINK.
Terkini Lainnya
- Qarrar Firhand Finish Top 5 di Trofeo di Primavera
- Hasil Bali United Vs Malut United 1-1: Laskar Kie Raha 5 Laga Tak Terkalahkan
- EPA U18: Semen Padang-ASIOP Tantang Persija di Semifinal, Punya Modal Apik
- PSIM Promosi, Penantian Panjang Terbayar Lunas, seperti Sudah Jalan Tuhan
- Hasil Arema FC Vs PSS 6-2: Hujan 8 Gol, Singo Edan Menang Besar
- PSIM Promosi, Akhiri Penantian 18 Tahun, "Kula Nuwun" Liga 1
- Barcelona Vs Rayo Vallecano: Kans Barca Gusur Real Madrid dari Puncak
- Tyronne del Pino Terluka karena Lemparan Fan, Persib Ambil Langkah Tegas
- PSIM Promosi ke Liga 1, Siap Berebut Gelar Juara Liga 2 Lawan Bhayangkara FC
- Hasil PSIM Vs PSPS 2-1: PSIM Promosi ke Liga 1, Berhias Panenka Rafinha
- Rizky Ridho Yakin Persija Bangkit, Berharap Dilirik Patrick Kluivert
- Fabregas Kagumi Daya Juang Como, Siap Tabrak Tembok 10 Meter
- Marc Klok Ungkap Ketegangan di Ruang Ganti Persib Saat Tertinggal 0-2 dari Persija
- Man United Dilibas Spurs, Amorim: Banyak Masalah, Pekerjaan Saya Sangat Sulit
- Ketum Jakmania Minta Maaf atas Insiden-insiden di Persija Vs Persib
- Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025
- Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis
- Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series
- Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya
- Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade